Review ID Express: Layanan Pengiriman Paket Barang, Kelebihan dan Kekurangan

Review ID Express sebagai salah satu penyedia jasa pengiriman yang memberikan banyak kemudahan memang menarik untuk dibahas. Apalagi masih banyak yang belum tahu kelebihan dan kekurangan dari ID Express.

Namun, bagi kamu yang sering berbelanja di Shopee tentu sudah tahu dengan jasa pengiriman ID Express. Terutama inovasi layanan iDlite, yang tarif ongkirnya hanya 6ribu rupiah saja untuk pengiriman paket barang dibawah 510 gram.

Inovasi layanan itulah yang menjadi pembeda antara ID Express dengan perusahaan jasa pengiriman lainnya. Lalu apalagi yang menarik? Simak yuk, review ID Express di bawah ini.

Sekilas ID Express

ID Express adalah perusahaan jasa pengiriman dan ekspedisi yang berdiri pada tanggal 14 Februari 2019. Meski tergolong baru, tetapi perkembangan ID Express sangat pesat, tercatat ada 20ribu jumlah karyawan di tahun 2020.

Review ID Express: Layanan Pengiriman Paket Barang, Kelebihan dan Kekurangan
Review ID Express: Layanan Pengiriman Paket Barang, Kelebihan dan Kekurangan

Selain itu, ID Express juga menjalin kerjasama dengan beberapa marketplace online ternama seperti Shopee, Blibli, Lazada, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Kemudian, jangkauan pengiriman ID Express luas dan tidak hanya untuk pulau Jawa saja, tapi hingga ke seluruh wilayah Indonesia.

Layanan Pengiriman Paket Barang ID Express

ID Express memiliki beberapa layanan pengiriman, seperti STD Express, IDlite Express, SMD Express, dan Cargo Express. Masing-masing layanan terdapat beberapa perbedaan yang di antaranya adalah sebagai berikut :

STD Express

Layanan STD Express atau yang dikenal dengan nama Standard Shipping adalah, layanan standar ID Express dengan ongkir terjangkau. Layanan ini juga bisa dikatakan sebagai layanan reguler, di mana estimasi waktu pengiriman tidak begitu cepat, tapi juga tidak terlalu lama.

Untuk estimasi waktu lama pengiriman layanan STD Express bisa 3-5 hari kerja. Itu pun tergantung jarak dan lokasi tujuan antara pengirim dan penerima paket barang.

IDlite Express

Layanan IDlite Express bisa disebut sebagai layanan favorit. Hal ini dikarenakan tarif ongkir yang murah banget untuk pengiriman dengan berat di bawah 510 gram, yakni Rp. 6.000 saja.

Jadi, IDlite Express cocok buat kirim paket barang seperti buku, aksesoris smartphone, dokumen, mainan anak, dan barang-barang lain yang memiliki berat beban ringan.

SMD Express

Same Day Shipping atau SMD Express ini merupakan layanan cepat ID Express. Dimana paket barang kamu akan sampai di hari yang sama, atau maksimal pengiriman kurang dari 24 jam.

Namun, sayangnya bagi kamu yang berada di luar Jabodetabek masih belum bisa menggunakan SMD Express. Jadi sabar dulu, semoga nantinya ID Express mengembangkan jangkauan pengiriman SMD Express hingga ke kota kamu.

Cargo Express

ID Express tidak hanya menyediakan layanan pengiriman paket barang kecil atau standar saja, tapi juga barang-barang berukuran besar dan berat. Nama layanannya Cargo Express atau yang dikenal dengan iDtruck Shipping.

Untuk penghitungan pengiriman iDtruck Shipping berbeda dengan kebanyakan perusahaan ekspedisi lainnya yang menetapkan berat minimum 10 Kg. Karena seperti dikutip dalam situs resmi website mereka, iDtruck Shipping syaratnya ada yang 3 kg, 6 kg, dan 13 kg dengan penghitungan ongkir yang pastinya lebih murah.

Kelebihan dan Kekurangan ID Express

Setiap perusahaan jasa pengiriman tentu memiliki kelebihan dan kelemahan, tidak terkecuali dengan ID Express. Nah, untuk mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangannya, simak rangkumannya di bawah ini.

Kelebihan ID Express

  • Tarif ongkir terjangkau
  • Tersedia layanan penjemputan atau pick up
  • Mudah melacak posisi paket barang
  • Mudah untuk mengecek tarif ongkir
  • Mudah mengetahui lokasi atau agen ID Express terdekat

Kekurangan ID Express

  • Jumlah kantor cabang belum banyak
  • Jumlah kurir masih terbatas untuk wilayah tertentu

Dari beberapa kelebihan dan kekurangan ID Express, kami melihat ongkir yang ditawarkan terjangkau. Cukup menarik untuk menghemat biaya pengiriman. Silahkan dicoba!

Demikian informasi review ID Express yang bisa kami sampaikan untuk kamu semua. Semoga bermanfat, ya… Amiin.



ID Express Pengiriman ID Express IDtruck Layanan ID Express


Artikel Terkait





facebook   twitter   instagram

Situs dan layanan ini tidak berafiliasi dengan ekspedisi manapun. Nama, logo, dan merek lain adalah hak milik dari masing-masing pemiliknya. Kami tidak bertanggungjawab atas penyalahgunaan, kerusakan, keterlambatan, kerugian materi dan non materi yang mungkin timbul akibat penggunaan layanan ini.