Jasa pengiriman Lion Parcel memiliki berbagai macam keunggulan layanan yang bisa kamu gunakan saat mengirim barang. Sehingga kamu tidak perlu repot lagi saat ingin mengantarkan paket barang ke mana saja.
Selain itu pengiriman Lion Parcel didukung dengan armada pesawat Lion Air Group, yang pastinya paket barang kiriman kamu akan lebih cepat sampai. Belum lagi ragam jenis layanan bervariasi, ongkir murah, dan profesional.
Tidak hanya itu, Lion Parcel juga senantiasa menjaga kualitas pelayanannya demi menjaga kepuasan para pelanggan mereka. Hal inilah yang membuat semakin banyak orang suka menggunakan Lion Parcel.
Nah, untuk mengetahui informasi lengkapnya. Berikut kami sajikan 6 keunggulan jasa pengiriman Lion Parcel di bawah ini.

1. Jenis Layanan Pengiriman Beragam
Keunggulan pertama terlihat pada jenis layanannya, di mana Lion Parcel menyediakan 6 jenis layanan yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan pengiriman. Adapun jenis-jenis layanan Lion Parcel yaitu:
- Onepack: Layanan ekspress 1 hari sampai
- Regpack: Layanan darat 1-2 hari sampai
- Bigpack: Layanan paket besar 1-2 hari sampai
- Dokupack: Layanan dokumen 1-2 hari sampai
- Jagopack: Layanan reguler 1-4 hari sampai
- Interpack: Layanan internasional 7 hari sampai
2. Hemat Tarif Ongkir
Selanjutnya tarif ongkir terjangkau dan murah, sehingga kamu bisa lebih hemat biaya pengiriman. Misalnya, pengiriman paket barang seberat 1 kg dari Jakarta ke Surabaya dengan layanan cepat Onepack, ongkirnya hanya Rp. 21.000.
Sementara jika menggunakan jasa pengiriman lainnya, kamu bisa mengeluarkan biaya ongkir lebih dari itu. Ada yang 30ribu, 35ribu, 36ribu dengan waktu pengiriman yang sama, yakni 1 hari. Gimana, Lion Parcel lebih murah, kan!
3. Jangkauan Pengiriman Luas
Keunggulan lainnya yang bisa kamu dapatkan saat menggunakan Lion Parcel yaitu, bisa mengirim paket barang baik tujuan nasional maupun internasional.
Untuk tujuan pengiriman nasional, Lion Parcel mampu mengirimkan paket barang hingga ke seluruh wilayah Indonesia. Bahkan, pengirimannya mencakup ke berbagai daerah terpencil atau pelosok negeri.
Sedangkan untuk pengiriman internasional cakupannya ke beberapa negara Asia. Dikutip dalam situs website resmi Lion Parcel, negara-negara tujuan Asia seperti Malaysia, Singapore, Taiwan, Hongkong, Filipina, Thailand, Vietnam, Jepang, Brunei, Uni Emirat Arab.
4. Tersedia Layanan Jemput Paket Gratis
Bagi kamu yang sibuk atau tidak punya waktu untuk mengantar paket ke kantor/agen Lion Parcel. Kamu tinggal gunakan layanan jemput paket gratis dengan cara menghubungi kantor Lion Parcel.
Layanan jemput paket gratis (free pick up) tanpa minimum order. Artinya, kamu tidak perlu ribet mengantar barang, karena kurir Lion Parcel akan menjemput paket barang kamu dan mengantarkannya sampai ke alamat tujuan.
5. Unggul Batas Toleransi Kelebihan Berat
Batas toleransi kelebihan berat Lion Parcel juga bagian dari keunggulan yang patut Anda ketahui. Misalnya, untuk informasi terbaru dengan berat 1,3 kilogram hanya dikenakan biaya ongkir seharga 1 kilogram saja.
Meskipun sebelum tahun 2020, batas toleransi berat Lion Parcel 1,499 kg. Akan tetapi, dengan toleransi kelebihan berat 1,3 kg faktanya masih lebih unggul dibandingkan dengan jasa pengiriman lainnya.
6. Kemudahan dalam Cek Resi Pengiriman
Lion Parcel menyediakan fitur sistem tracking yang berguna untuk melacak paket kiriman kamu sampai ke alamat tujuan. Fitur tracking ini bisa kamu akses melalui website maupun aplikasi milik Lion Parcel.
Selain itu, kamu juga bisa cek no resi sekaligus. Artinya, cek resi lebih dari satu nomor bisa langsung kamu lakukan dalam satu kali waktu.
Penutup
Jasa pengiriman Lion Parcel memang memiliki banyak keunggulan yang bisa kamu manfaatkan saat mengirimkan barang. Mulai dari ragam pilihan jenis layanan, hemat tarif ongkir hingga kemudahan dalam cek resi pengiriman.
Sekian penjelasan mengenai 6 keunggulan jasa pengiriman Lion Parcel dalam mengirim barang. Semoga bermanfaat.