Review Jasa Pengiriman J&T Express

Sebagai salah satu perusahaan ekspedisi populer di Indonesia, J&T senantiasa memberikan pelayanan terbaik demi kepuasan konsumen. Apalagi sudah banyak review jasa pengiriman J&T Express yang positif dari pelanggan mereka.

J&T juga memiliki jaringan luas seluruh Indonesia yang memungkinkan pelanggan lebih mudah saat mengirim paket barang. Belum lagi sistem drop point yang menjadi pembeda dengan jasa pengiriman lainnya.

Selain itu, J&T Express mudah ditemukan pada ecommerce-ecommerce besar yang ada di Indonesia. Sehingga memudahkan siapa pun saat belanja online dengan layanan terbaik dari J&T.

Nah, buat kamu yang penasaran tentang J&T. Berikut adalah review jasa pengiriman J&T beserta info kelebihan dan kekurangannya.

Review Pengiriman J&T Express

Setiap review jasa pengiriman tentu tidak lepas dari faktor kelebihan dan kekurangan. Tidak terkecuali J&T yang sudah kami rangkum, supaya kamu mengetahui lebih jauh tentang jasa pengiriman J&T.

Layanan Pengiriman J&T

J&T Express membagi jenis layanan pengiriman menjadi 3 macam, yaitu J&T Super, EZ, dan ECO. Masing-masing layanan memiliki standar ongkir, estimasi waktu, dan cakupan area pengiriman yang berbeda-beda.

Review Jasa Pengiriman J&T Express
Review Jasa Pengiriman J&T Express – cekresi.com
  1. J&T Super, adalah layanan pengiriman super cepat yang estimasi waktunya antara 1 sampai 2 hari saja.
  2. J&T EZ, layanan reguler ongkir standar dengan estimasi waktu pengiriman antara 2 sampai 3 hari. Review positif layanan EZ karena tersedia di banyak ecommerce sehingga memudahkan saat belanja online.
  3. J&T ECO, layanan pengiriman dengan harga ongkir paling murah dan ekonomis. Estimasi waktu pengiriman lebih lama, yaitu 5-14 hari paket sampai ke alamat yang dituju.

Jadwal Kirim Paket J&T

Penting bagi pembeli maupun penjual online untuk mengetahui jadwal pengiriman J&T. Tujuannya jelas, agar bisa memastikan kapan paket barang sampai ke tujuan.

Untuk itu, kami akan berikan jadwal kirim paket J&T, mulai dari kantor, drop point, hingga kurir dibawah ini:

  • Kantor Cabang J&T: Senin-Minggu, mulai jam 8 pagi sampai 8 malam.
  • Drop Point: Senin-Mingu, mulai jam 8 pagi sampai 8 malam.
  • Kurir Sprinter: Senin-Minggu, mulai jam 8 pagi sampai 8 malam.
  • Kurir Ekspedisi: Senin-Minggu, waktu penuh 24 jam.

Review Kelebihan Jasa Pengiriman J&T

Review J&T datang dari konsumen dengan berbagai macam penilaian saat menggunakan layanannya. Dari sekian review, inilah kelebihan jasa pengiriman J&T yang sudah berhasil kami ringkas.

  1. Memiliki area cakupan pengiriman luas hingga ke seluruh wilayah Indonesia.
  2. Tidak ada hari libur. Artinya, J&T tetap beroperasi pada hari Minggu dan hari libur nasional.
  3. J&T menyediakan layanan komplain untuk pelanggan melalui berbagai macam platform sosial media dan via call center yang mudah dan cepat.
  4. Kemudahaan dalam klaim asuransi apabila terjadi kendala pengiriman seperti paket rusak, terlambat, maupun hilang.
  5. Tersedia layanan pick up yang memudahkan pengantaran oleh konsumen tanpa harus keluar rumah.

Review Kekurangan Jasa Pengiriman J&T

Selain review kelebihan J&T, ada pula sisi kekurangan yang perlu konsumen ketahui. Untuk detailnya, sudah kami rangkum berikut ini.

  1. J&T hanya memiliki 3 produk layanan pengiriman saja, dimana ekspedisi lain menawarkan banyak jenis layanan untuk pelanggan mereka.
  2. Untuk layanan pengiriman cepat hanya berlaku pada beberapa kota besar dan belum merata ke seluruh Indonesia.
  3. Terkadang jadwal pengiriman berubah sehingga membuat proses kirim menjadi lama.
  4. Kurang lengkapnya informasi pengiriman terkait produk layanan dalam situs website J&T Express.

FAQ

Berapa lama proses pengiriman J&T?
Lama pengiriman J&T tergantung pada jenis layanan yang digunakan. Untuk proses layanan super cepat, kamu bisa gunakan J&T EZ dengan estimasi waktu pengiriman antara 1-2 hari.

Bagaimana jika paket J&T belum sampai?
Jika paket J&T belum sampai, silahkan hubungi kontak layanan call center melalui nomor 021-8066-188. Kamu juga bisa tanyakan lewat email jntcare@jet.co.id, sosial media J&T, atau bisa langsung datang ke drop point terdekat.

Cara melihat paket J&T sudah sampai dimana?
Saat kamu ingin tahu paket J&T sudah sampai dimana, langsung saja gunakan fitur tracking Cekresi dengan cara memasukkan no resi pengiriman yang sudah kamu terima saat mengirim paket.

Demikianlah review jasa pengiriman J&T Express lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya. Sekian dan terima kasih.



J&T Express Pengiriman J&T J&T Exspess Review J&T Express



facebook   twitter   instagram

Situs dan layanan ini tidak berafiliasi dengan ekspedisi manapun. Nama, logo, dan merek lain adalah hak milik dari masing-masing pemiliknya. Kami tidak bertanggungjawab atas penyalahgunaan, kerusakan, keterlambatan, kerugian materi dan non materi yang mungkin timbul akibat penggunaan layanan ini.