Salah satu perusahaan jasa pengiriman barang (kargo) yang ada di Indonesia adalah SaceExpress. Pengirimannya menggunakan angkutan darat, laut, dan udara.
Perusahaan ini tidak hanya bergerak dibidang pengiriman barang tapi juga melayani antar jemput barang.
Untuk melacak status kiriman, pelanggan SaceExpress dapat dengan mudah cek resi dengan cara menghubungi customer service (CS) mereka. Selain itu, pelanggan juga bisa menanyakan kepada kontak layanan mereka ketika paket mengalami masalah.
Anda bisa menghubungi customer service mereka melalui nomor telepon 0812 8811 3300 (Tracing Status), 0812 85 959 959 (kritik & saran via sms, telepon, ataupun whatsapp), serta bisa juga via email cs@kliklogistics.co.id .
Sekilas SaceExpress
SaceExpress merupakan merek dagang dari PT. Klik Logistics Putera Harmas. Perusahaan ini berkantor pusat di Bintara Jaya Bekasi. Hingga saat ini mereka telah memiliki beberapa cabang di Surabaya, Jakarta, dan Makassar.
Mereka memiliki visi menjadi perusahaan besar berskala internasional. Sedangkan misi utama mereka adalah memanfaatkan sumber daya manusia dengan sebaik-baiknya serta menciptakan lapangan kerja sebanyak-banyaknya.
Perusahaan jasa ini memiliki prinsip dasar yang selalu dipegang yaitu mengutamakan nilai dasar kejujuran, keramahan, kecepatan, empati, keterbukaan serta kepuasan pelanggan. Perusahaan ini juga didukung tim yang andal dan profesional.
SaceExpress memberikan harga yang murah, dapat bersaing dan terbaik bagi pelanggannya. Selain terpercaya, mereka juga memberikan jaminan keamanan dengan adanya asuransi barang kiriman.
Layanan Pengiriman
Layanan pengiriman yang ada di SaceExpress meliputi layanan jasa kargo darat, laut, udara dan juga sewa kontainer.
Layanan Kargo Darat menggunakan jalur darat dengan memakai angkutan darat seperti truk dan mobil. Kargo darat lebih murah dan low budget daripada menggunakan kargo udara. Pengiriman via darat juga lebih cepat daripada menggunakan kapal laut.
Kargo darat memiliki batasan berat minimal barang kiriman yaitu 100 kg. Mereka juga menyediakan layanan jemput barang kiriman ke rumah pelanggan masing-masing.
Layanan berikutnya adalah Jasa Kargo Laut. Kargo laut menggunakan transportasi laut berupa kapal cepat maupun kapal lambat. Tarif kargo laut tergolong paling murah diantara kargo darat maupun kargo udara.
Jika menggunakan kargo laut, waktu yang diperlukan untuk sampai ke lokasi tujuan tergolong paling lama. Hal tersebut dikarenakan sangat bergantung dari situasi laut, baik karena pengaruh cuaca maupun gelombang laut.
Perkiraan waktu pengiriman biasanya paling cepat sekitar 10 hari hingga paling lama sampai satu bulan.
Kargo laut ini cocok untuk barang-barang berat yang banyak karena lebih menghemat biaya. Pelanggan juga bisa menggunakan layanan asuransi agar barang di kapal tetap aman meskipun waktu pengirimannya lama.
Jika Anda mengalami kesulitan dalam mengemas barang kiriman, pihak SaceExpress akan membantu dengan packing kayu agar lebih aman. Untuk biaya jasa packing sendiri tidak termasuk dalam ongkos kirim.
Layanan berikutnya adalah Layanan Kargo Udara. Layanan ini menjadi favorit dalam hal kecepatan pengiriman. Barang kiriman Anda biasanya akan sampai pada hari itu juga dalam hitungan jam.
Mereka bekerja sama dengan maskapai penerbangan yang terkenal seperti Garuda Indonesia, Lion, Sriwijaya, Citylink dan penerbangan lainnya yang tercepat pada hari itu juga. Mereka melayani pengiriman barang langsung dari Port to Port maupun Door to Port.
Selain menyediakan layanan kargo darat, laut dan udara, SaceExpress juga menyediakan jasa sewa kontainer. Harga sewa ini cukup terjangkau dan disesuaikan dengan jenis kontainer yang akan disewa.
Mereka juga menyediakan kontainer dari berbagai ukuran. Mulai dari 20 feet hingga 40 feet. Ukuran 20 feet harganya lebih murah daripada 40 feet. Biasanya pelanggan juga akan diberi pilihan untuk menggunakan kontainer ukuran berapa dan akan diberi pilihan menggunakan jalur darat ataukah laut.
Customer Support
Informasi lebih lanjut mengenai layanan SaceExpress dapat diperoleh dengan menghubungi kontak layanan mereka di bawah ini :
KANTOR PUSAT PT. KLIK LOGISTICS PUTERA HARMAS
Jl. Raya Kp. Setu No.52
Bintara Jaya Bekasi Barat
Jawa Barat 17136
(Patokan : 300 meter dari pintu tol kalimalang)
Telepon : 021 89459999, 021 88959999
Kritik dan Saran : 0812 85 959 959
Email :cs@kliklogistics.co.id
Website : http://saceexpress.co.id/
Kantor Cabang / Agen SaceExpress
Berikut ini beberapa alamat kantor cabang atau agen SaceExpress :
Kantor Cabang Jakarta
Jl. Rawamangun Muka Timur No.3B
Jakarta Timur
(Patokan : Dekat dengan restoran pagi sore)
Telepon : 021 29834339
Kantor Cabang Surabaya
Jl. Ikan Kakap Raya No. 5
Krembangan Perak Barat
Surabaya Jawa Timur
Telepon :031 3520000
Kantor Cabang Makassar
Jl. Kapas Raya
Komplek Ruko Pasar Grosir Daya Modern (PAGODAM)
Blok RB-17, Makassar
Sulawesi Selatan 90241
(Belakang Bank Permata)
Telepon :(0411) 4741709