Cek Resi All-in-One 60 Ekspedisi. Cepat, Akurat, & Lengkap.


18 July 2020

NDE Cargo: Cara Cek Resi dan Layanan Pengiriman Cargo

By Cekresi .com
NDE Cargo: Cara Cek Resi dan Layanan Pengiriman Cargo


NDE Cargo merupakan perusahaan jasa ekspedisi yang melayani personal, perusahaan, hingga retail. Perusahaan ini terkenal dengan layanannya yang berkualitas dan terjangkau. Anda bisa menggunakan semua jalur pengiriman di NDE Cargo, baik darat, laut, dan udara.



Untuk melacak status kiriman, Anda bisa langsung cekresi (AWB) NDE Cargo di laman website resmi mereka, atau bisa melalui kotak pelacakan cekresi.com di bawah ini.

Jika paket Anda terlambat atau mengalami kendala teknis lain, segera hubungi customer service NDE Cargo di email marketing@ndecargo.co.id atau klik layanan bantuan di website.

Dengan menggunakan layanan tersebut, Anda bisa langsung diberikan pengarahan dan informasi melalui pesan instan melalui WhatsApp.

Sekilas NDE Cargo

NDE Cargo menggunakan teknologi informasi untuk memberikan layanan terbaik. Dengan menerapkan android system report, paket Anda akan selalu dipantau dan terjamin keamanan dan kondisinya. NDE merupakan salah satu yang terbaik dalam layanan ekspedisi berbasis digital di Indonesia.

Jaringan NDE Cargo tersebar di 34 provinsi keseluruh pelosok nusantara. Termasuk NTT, NTB, Ambon, hingga ujung Papua di Merauke.

Perusahaan ini juga memberikan layanan kirim cargo internasional ke 5 Benua, yakni Asia, Eropa, Amerika, Afrika, dan Australia dengan harga terjangkau.

NDE Cargo tidak hanya melayani pengiriman paket ringan biasa, tetapi juga alat berat, mesin, hingga kendaraan bermotor.

Anda juga dapat tenang saat menggunakan layanan NDE, sebab perusahaan ini selalu menggunakan jalur-jalur pengiriman yang aman namun cepat.

Layanan Pengiriman

CARGO DARAT- Layanan logistik hemat dan cepat melalui jalur darat. NDE memberikan service terbaik, seperti penggunaan armada pribadi dengan sistem GPS dan layanan door to door.

CARGO LAUT – Layanan pengiriman jalur laut dengan jaminan keamanan jalur. NDE Cargo menggunakan kapal Pelni & Roro untuk menjangkau seluruh pelosok nusantara.

CARGO UDARA – Layanan ekspedisi cargo jalur udara untuk kiriman kilat dan cargo skala besar. NDE menggunakan maskapai terbaik dan pesawat charter untuk menjamin semua paket Anda sampai dengan aman.



PROJECT CARGO – Layanan cargo khusus untuk perusahaan yang membutuhkan protokol dan layanan khusus.

KIRIM KENDARAAN/ALAT BERAT – Layanan kirim alat berat untuk proyek konstruksi dan pabrik, seperti crane, traktor, buldozer, hingga forklift.

Fasilitas Pengiriman NDE Cargo

NDE Cargo memberikan fasilitas dan layanan ekspedisi berkualitas dengan biaya ongkir murah sebagai berikut:

  1. Trace & Tracking android based
  2. Gratis pick-up
  3. Door to door service
  4. Jaminan asuransi
  5. Pengemasan profesional
  6. Jaringan luas
  7. SDM profesional dan ramah

Syarat Pengiriman NDE Cargo

NDE menerapkan standard operational procedure yang ketat dalam setiap barang yang akan dikirim. Untuk menjamin keamanan dan kenyamanan layanan NDE, harap perhatikan hal berikut ini:

  • Barang yang akan dikirim harus dikemas dengan rapat dan sempurna
  • Menginformasikan isi dan nilai paket kepada pihak NDE Cargo
  • Memberikan persetujuan apabila barang akan diperiksa oleh otoritas pelabuhan, bea cukai, dan kepolisian
  • Tanda terima, STT, AWB merupakan bukti pelunasan pembayaran
  • Barang yang gagal kirim atau tidak sampai harus diambil dalam tempo satu bulan

Syarat Klaim NDE Cargo

NDE Cargo memberikan kesempatan untuk Anda yang ingin mengajukan klaim atau permintaan ganti kerugian dengan syarat sebagai berikut:

  1. Ganti kerugian adalah 10 kali biaya ongkir pengiriman per item
  2. Barang rusak atau hilang sebelum pengiriman
  3. Keterlambatan yang diakibatkan oleh faktor eksternal di luar kemampuan manusia, keadaan darurat, dan force majoure
  4. Kerusakan yang disebabkan oleh sifat alami barang tidak bisa diajukan klaim
  5. Mengasuransikan barang yang akan dikirim
  6. Barang yang ditahan oleh otoritas atau pihak berwajib tidak bisa diajukan klaim
  7. Mencantumkan nama pengirim, penerima, dan nomor yang bisa dihubungi
  8. Nilai maksimal ganti kerugian adalah Rp 1 juta

Customer Support

Informasi lebih lanjut mengenai layanan jasa NDE Cargo bisa Anda dapatkan dengan menghubungi customer support sebagai berikut:

PT NUSA DHARMA EKSPRESINDO
Jl. Cikunir Raya No. 20
Bekasi Selatan, Kota Bekasi
Jawa Barat
17146

Phone : (021) 8243 6892
Email :marketing@ndecargo.co.id

Anda juga dapat menghubungi customer service NDE Cargo melalui pesan instan Whatsapp di website resmi mereka, atau di:

CS – Area Ambon dan Kalimantan
(+62) 822 1177 7093

CS – Area Papua dan Sumatera
(+62) 822 1177 7094

CS – Area Sulawesi, NTB, dan NTT
(+62) 822 1177 7015

CS – Area Jawadan Bali
(+62) 812 8470 3543

Kantor Cabang NDE Cargo
Jl. Bambu Asri E3 No. 2
Duren Sawit, Jakarta Timur
DKI Jakarta 13430

Phone : (021) 2208 8505
Email : marketing@ndelogistic.co.id



TanyaPaket.com

Jika Anda mengalami kesulitan saat cek nomor resi atau belum berhasil melacak paket, kabarkan kepada kami dengan klik tombol tanya.

Tanya Sekarang -->



Pengiriman


Artikel Terkait





8 comments

    1. Hi Kak,

      Boleh disebutkan no resi dan ekspedisinya supaya bisa kami bantu tracking/lacak ?

      Terima kasih

    1. Hai kak,

      Boleh disebutkan jasa ekspedisinya? Supaya kami bisa bantu lacak/tracking.

      Terima kasih



    1. Nomor resi BKSA23004989 kemungkinan salah atau masih dalam proses penginputan data. Coba minta kembali kepada pengirim paket.
      Saat ini pengecekan dengan menggunakan nomor resi yang lain normal.

      Terima kasih




Tulis Komentar

Untuk mengisi komentar, pertanyaan, dan info lain terkait "NDE Cargo: Cara Cek Resi dan Layanan Pengiriman Cargo", silahkan klik tombol di bawah ini.

Tulis Komentar »