Cek Resi All-in-One 60 Ekspedisi. Cepat, Akurat, & Lengkap.


26 January 2020

10 Sikat Gigi Terbaik Untuk Anak-Anak

By Cekresi .com


Anak-anak yang rentan terkena penyakit gigi kebanyakan karena pola makan mereka cenderung menyukai yang manis-manis. Tentu tidak mudah melarangnya. Namun Anda jangan khawatir selagi anak Anda rutin sikat gigi.



Jika anak- anak masih malas menggosok gigi, mungkin salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah mengganti sikat gigi. Karena anak-anak biasanya akan merasa nyaman dengan sikat gigi yang mereka senangi, seperti bentuknya yang unik, warna menarik, bahannya yang lembut.

Dan, disini kami akan membantu Anda dengan menyajikan beberapa sikat gigi terbaik untuk anak lengkap dengan harga serta ulasannya. Namun sebelumnya, kami akan berbagi pengetahuan mengenai sikat dan cara perawatannya.

Pilih bentuk sikat yang unik untuk menarik perhatian anak

Anak-anak cenderung menyukai barang dengan bentuk yang unik. Sebagai orang tua, Anda dapat memanfaatkan hal tersebut sebagai upaya untuk menarik perhatian anak agar senang menyikat gigi.

Apalagi sekarang telah tersedia sikat gigi dengan beragam bentuk, misalkan bentuk karakter kartun, bentuk hewan, dan bentuk lucu lainnya. Anda dapat memilih bentuk sikat gigi tersebut sesuai dengan bentuk kesukaan mereka agar mereka tidak malas menyikat gigi.

Atau, untuk lebih amannya Anda dapat membiarkan anak Anda memilih sendiri bentuk sikat gigi yang mereka inginkan. Dengan begitu mereka akan merasa lebih senang dan bersemangat menyikat gigi.

Perhatikan kualitas bahan yang digunakan

Meski bentuk menjadi pertimbangan penting ketika memilih sikat gigi untuk anak, namun keamanan dan kenyamanan menjadi pertimbangan utama yang harus Anda perhatikan.

Jangan sampai sikat gigi yang Anda pilih terbuat dari bahan yang kasar dan kaku. Sebab bahan yang kaku akan membuat gusi anak Anda mudah sakit karena tergores oleh bulu yang kaku tersebut.



Bahkan kebanyakan ahli gigi juga menyarankan agar Anda memilih sikat gigi dari bahan yang lembut. Sebab bahan yang lembut dapat membersihkan gigi lebih bersih dibanding bahan yang kaku.

Selain itu, bahan yang lembut dapat menjaga email dan gusi anak Anda dari goresan, serta secara tidak sengaja juga memberikan pijatan pada gusi yang dapat merangsang pertumbuhan gigi anak dengan sangat baik.

Sesuaikan ukuran sikat dengan usia anak

Ukuran sikat yang beredar di pasaran sangat beragam. Ukuran sikat yang salah dapat mempengaruhi kenyamanan, kesehatan, serta pertumbuhan gigi anak. Oleh sebab itu, Anda wajib menyesuaikan ukuran sikat berdasarkan usia anak Anda.

Pertama, anak usia 7-11 bulan. Di usia ini anak mulai tumbuh gigi, entah satu atau dua gigi. Untuk usia ini Anda sebaiknya memilih sikat dengan ukuran kepala yang sangat kecil dan tentunya dengan bulu yang lembut.

Kedua, anak usia 11-24 bulan. Di usia ini gigi yang tumbuh tentunya semakin banyak. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda memilih sikat gigi dengan kepala sikat melebar dengan ujung membulat agar jangkauan penyikatannya semakin luas.

Ketiga, balita. Di usia ini gigi anak umumnya sudah tumbuh semua. Sikat gigi yang tepat untuk usia ini adalah sikat gigi dengan bulu sikat yang lebih tinggi dari sebelumnya agar dapat menjangkau kotoran hingga ke sela-sela gigi.

Pertimbangkan tekstur gagang sikat gigi

Selain mempertimbangkan kepala sikat gigi, Anda juga harus mempertimbangkan gagangnya. Sebab anak-anak berada dalam tahap awal menyikat gigi sehingga tidak menutup kemungkinan mereka akan kesulitan memegangnya.



Untuk anak usia balita sebaiknya Anda memilih sikat dengan gagang yang tebal dan berkontur. Sikat dengan gagang sepeti ini akan memudahkan mereka ketika menggenggamnya.

Berbeda dengan usia sebelumnya, anak usia di atas lima tahun lebih cocok menggunakan sikat dengan gagang yang ramping. Sebab mereka sudah terbiasa menggenggam sikat gigi. Yang lebih penting untuk anak usia ini adalah kepala dan desain bulu sikat.

Pilihlah warna menarik

Anak-anak cenderung menyukai hal yang menarik, begitupun juga dalam hal warna. Warna yang disukai anak adalah warna yang mencolok, playfull, serta memberi kesan ceria ketika dilihat. Untuk itu, pilihlah warna tersebut agar anak Anda gemar menyikat gigi.

Warna yang dapat dijadikan rekomendasi ketika memilih sikat gigi adalah warna merah, kuning, pink, hijau muda, biru muda, ungu, ataupun orange. Atau Anda juga bisa membiarkan anak Anda memilih warna sikat gigi yang mereka sukai.

Cara merawat sikat gigi

Agar sikat gigi tetap steril, nyaman dipakai, dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.Maka beberapa hal berikut ini bisa dilakukan untuk merawat sikat gigi di rumah:

  • Pastikan membersihkan sisa makanan yang ada pada bulu sikat dengan mencuci sikat dengan air yang mengalir atau kran.
  • Sebaiknya jangan menutup sikat gigi secara langsung agar kondisi sikat tidak selalu lembab. Kondisi lembab akan memudahkan bakteri untuk tumbuh.
  • Letakkan sikat gigi di luar kamar mandi, atau lebih tepatnya di wastafel. Sebab kamar mandi adalah tempat bersarangnya kuman penyebab penyakit.
  • Gantilah sikat gigi secara berkala.Setidaknya 3-4 bulan sekali atau ketika bulu sikatnya sudah mulai tidak layak pakai.
  • Jangan menggunakan sikat gigi bersamaan dengan orang lain atau meletakkannya bersentuhan dengan sikat gigi orang lain agar bakteri antar sikat gigi tersebut tidak menyebar.

10 Sikat gigi terbaik untuk anak-anak

Setelah Anda mengetahui berbagai hal tentang sikat gigi beserta perawatannya, maka perkenankan kami memberikan rekomendasi sikat gigi terbaik untuk anak-anak dari berbagai merek berikut ini:

10. Sikat Gigi Anak Little Tree

sikat_gigi_anak_little_tree

Harga : Rp 49.000

Dirancang khusus oleh ilmuwan Inggris dengan desain aman dan nyaman



Sikat gigi ini tersedia dalam dua macam seri, yakni seri pertama untuk anak usia 1-3 tahun dan seri kedua untuk anak usia 2-4 tahun. Tentu yang membedakan adalah ukuran kepala dan gagang sikat. Anda dapat memilih seri tersebut sesuai usia anak Anda.

Desain dari sikat gigi ini terlihat sangat menarik. Daya tariknya ditambah dengan sentuhan warna yang colorfull sehingga akan membuat anak Anda lebih bersemangat ketika menyikat gigi. Selain itu, bulu sikatnya pun lembut sehingga gusi anak Anda akan tetap aman.

Pegangannya pun didesain anti slip serta dibuat dari bahan karet sehingga dapat mengurangi resiko anak Anda tersedak ketika menyikat gigi. Tidak hanya itu, sikat gigi ini juga telah teruji bebas dari bahan berbahaya. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Shopee.

9. Sikat Gigi Anak Kodomo

sikat_gigi_anak_kodomo

Harga : Rp 6.018

Dilengkapi pasta gigi rasa khusus anak yang membuat mereka lebih bersemangat

Siapa yang tidak kenal dengan sikat gigi merk kodomo. Pastinya semua orang telah mengenalnya sebab telah ada sejak beberapa tahun yang lalu,dan sering diiklankan melalui media televisi. Jadi tidak heran jika banyak dipilih oleh masyarakat.

Desain dari sikat gigi kodomo ini terbilang unik karena sudah disesuaikan dengan selera anak. Warna yang ditawarkan pun juga menarik dan mencolok, seperti kuning dan hijau. Bulu sikatnya halus sehingga dapat mencegah terjadinya gusi bengkak pada anak.

Tidak hanya itu, dengan membeli sikat gigi ini Anda akan mendapatkan pasta gigi rasa yang pastinya akan disukai anak Anda. Namun pastikan anak Anda sudah bisa berkumur ketika mengenakannya karena terbuat dari bahan Active Fluoride. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Lazada.



8. Sikat Gigi Anak Omica Mogi

sikat_gigi_anak_omica_mogi

Harga : Rp 10.500

Bentuk lebih lucu dan aman dari debu

Bosan dengan bentuk sikat gigi panjang? Jika iya, maka Omica Mogi solusinya. Sikat gigi ini dapat diubah menjadi dua bentuk, yakni bentuk panjang dan bentuk mobil-mobilan.

Anda akan sangat diuntungkan ketika mengubah bentuk sikat gigi menjadi bentuk mobil-mobilan, sebab dengan bentuk tersebut maka sikat gigi ini akan terhindar dari debu. Selain itu, Anda juga lebih mudah membawanya kemana saja.

Selain itu, bulu sikatnya lembut sehingga aman bagi gusi anak Anda. Dengan sikat gigi dari Omica Mogi,anak Anda akan lebih bersemangat menyikat gigi. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Shopee.

7. Sikat Gigi Anak Elektrik Putar

sikat_gigi_anak_elektrik_putar

Harga : Rp 147.000

Sikat gigi canggih dengan desain unik

Sikat gigi ini merupakan sikat gigi elektrik, sehingga dapat berputar ke kanan dan ke kiri secara otomatis. Dioperasikan menggunakan dua baterai dan memiliki kecepatan putar 6000 kali per unit.

Produk ini terbuat dari bahan ABS (plastik) yang praktis dan awet, serta bentuk aneka binatang yang unik,seperti dog, monkey, bear, dan tiger yang sangat disukai anak. Desainnya pun dibuat slip on sehingga mudah digenggam oleh anak.



Bulu sikatnya terbuat dari bahan yang lembut serta memiliki bentuk yang disesuaikan dengan kontur gigi, sehingga mampu membersihkan kotoran hingga ke sela-sela gigi. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Shopee.

6. Sikat Gigi Anak Lucu Premium

sikat_gigi_anak_lucu_premium

Harga : Rp 28.000

Sikat gigi dengan motif lucu dan warna menarik

Gagang sikat ini dibuat dengan desain yang lucu yakni bentuk kanguru. Bentuk kepala sikatnya didesain membulat sehingga cocok digunakan untuk anak. Warna yang ditawarkan sangat beragam, sehingga Anda dapat memilih sesuai dengan warna kesukaan anak Anda.

Selain itu, bulu sikatnya pun juga colorful dan lembut. Tidak hanya itu, sikat gigi ini terbuat dari bahan plastik yang kuat. Memiliki panjang sebesar 15 cm dan sangat cocok jika digunakan untuk anak usia 3-12 tahun. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Shopee.

5. Sikat Gigi Anak Do Brush 360

sikat-gigi_anak_do_brush_360

Harga : Rp 40.399

Mampu menghempas kuman hingga keseluruhan dengan bulu sikat 360 derajat

Sikat gigi anak Do Brush 360 dirancang khusus oleh Jepang dengan desain bulu sikat rata mengelilingi kepala sikat. Dengan desain tersebut, maka dapat dipastikan bahwa sikat gigi ini diperuntukkan anak usia di bawah 3 tahun yang baru memiliki gigi.

Gagang dari sikat ini berbentuk bulat yang berfungsi untuk memudahkan Anda membantu anak Anda menyikat gigi. Tersedia dalam warna menarik,seperti pink, biru, hijau, dan orange yang banyak disukai anak.



Dengan sikat gigi Do Brush 360 anak Anda akan terbiasa menyikat gigi sedari dini sehingga terhindar dari resiko gigi berlubang. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Shopee.

4. Sikat Gigi Anak Elektrik Oral B

sikat_gigi_anak_elektrik_oral_b

Harga : Rp 185.000

Sikat gigi modern karakter Disney Princes

Banyak orang telah mengenal tokoh-tokoh putri Disney,seperti Cinderella, Rapunzel, Snow White, dan putri Jasmine. Tokoh kartun tersebut melekat pada produk Oral B ini dan putri cantik Anda akan menyukainya.

Sikat gigi ini dilengkapi dengan aplikasi Disney Magic Timer yang dapat diunduh melalui smartphoneyang berisi reward chart mengenai perintah menyikat gigi yang akan membuat anak Anda lebih bersemangat dalam menyikat gigi.

Tidak hanya itu, bulu sikat gigi ini lembut, didesain dapat berputar secara otomatis, sehingga dapat mengangkat kotoran pada permukaan gigi yang dapat menimbulkan karies gigi. Sikat gigi ini sangat cocok digunakan untuk anak usia di atas 3 tahun. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Shopee.

3. Sikat Gigi Anak Pearlie White

sikat_gigi_anak_pearlie_white

Harga : Rp 62.000

Dilengkapi penutup kepala sikat yang lucu dan memberi kesan ceria

Pearlie White menghadirkan sikat gigi untuk anak yang lucu dan ceria. Sikat gigi ini dilengkapi penutup kepala sikat berbentuk kepala bebek yang lucu,dan dapat membuat anak Anda merasa gembira ketika menyikat gigi.



Selain itu, gagang sikatnya dibuat dengan desain dapat berdiri tegak, sehingga tidak perlu lagi cangkir atau rak untuk menyimpannya. Tidak hanya itu, bulu sikatnya lembut dan aman bagi mulut si kecil yang Anda sayangi. Anda bisa membeli sikat gigi Anda di Shopee.

2. Sikat Gigi Anak Pigeon PR050514

sikat_gigi_anak_pigeon_pr050514

Harga : Rp 73.299

Dibuat dengan desain gagang yang mudah digenggam

Pigeon merupakan brand produk bayi yang banyak digemari oleh masyarakat. Pigeon tidak hanya mengeluarkan produk sikat gigi namun juga produk lainnya. Produknya dikenal berkualitas sehingga banyak orang yang memilih menggunakan produk dari brand ini.

Produk sikat gigi dari Pigeon ini diperuntukkan untuk anak usia di atas 9 bulan. Produk ini dilengkapi tiga sikat yang terdiri atas sikat dengan bulu karet untuk tahap satu, sikat bulu halus untuk tahap dua, dan sikat bulu yang lebih tebal untuk tahap tiga.

Batang sikatnya didesain khusus mudah digenggam oleh anak. Selain itu, untuk memudahkan Anda menyimpan sikat gigi ini, Pigeon melengkapi produk ini dengan tatakan sehingga membuatnya dapat berdiri tegak. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Lazada.

1. Sikat Gigi Anak Kodaki

sikat_gigi_anak_kodaki

Harga : Rp 21.317

Terbuat dari bahan yang aman untuk anak dengan bulu sikat yang lembut

Membiasakan untuk menyikat gigi harus dibiasakan sejak dini. Dengan begitu, anak Anda akan terbebas dari gigi berlubang.

Sikat gigi dari Kodaki ini terbuat dari bahan yang aman untuk anak. Seluruh permukaannya terbuat dari bahan silikon yang telah teruji aman dan free BPA. Bulu sikatnya lembut dan juga terbuat dari bahan silikon.



Dilengkapi pengaman yang mencegah anak Anda tersedak. Selain itu, pengaman dari sikat gigi ini dapat dilepas sehingga Anda tidak perlu lagi membeli sikat gigi ketika anak Anda mulai dapat menyikat gigi sendiri. Anda bisa membeli sikat gigi ini di Lazada.

Kesimpulan

  • Agar anak Anda merasa nyaman dan senang ketika menyikat gigi, maka Anda harus mempertimbangkan beberapa hal ketika memilih sikat gigi, di antaranya adalah memilih bentuk sikat yang unik, warna menarik, dan bahan yang lembut.
  • Selain itu, Anda juga harus memperhatikan cara perawatannya agar sikat gigi tetap bersih, lebih awet, dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.
  • Anda bisa memilih sikat gigi anak dari Little Tree, karena sikat gigi ini dibuat dengan desain yang unik, warna yang colourfull, serta pegangan yang antislip.
  • Selain itu, Anda juga bisa memilih sikat gigi dari Pearlie White, karena sikat gigi ini dibuat dengan bulu sikat yang lembut sertadesain yang lucu sehingga membuat anak Anda lebih bersemangat ketika menyikat gigi.
  • Sedangkan untuk Anda yang menginginkan sikat gigi terbaik dengan teknologi canggih, bulu sikat yang halus, desain menarik, serta fitur yang akan membuat anak Anda selalu ingin menyikat gigi, maka Anda bisa memilih sikat gigi elektrik dari Oral B.

Referensi

  1. Halodoc (2019), Tips Memilih Sikat Gigi untuk Anak
    https://www.halodoc.com/tips-memilih-sikat-gigi-untuk-anak
  2. Andrian, K (2017), Cara Memilih dan Merawat Sikat Gigi
    https://www.alodokter.com/cara-memilih-dan-merawat-sikat-gigi



TanyaPaket.com

Jika Anda mengalami kesulitan saat cek nomor resi atau belum berhasil melacak paket, kabarkan kepada kami dengan klik tombol tanya.

Tanya Sekarang -->



Belanja


Artikel Terkait








Tulis Komentar

Untuk mengisi komentar, pertanyaan, dan info lain terkait "10 Sikat Gigi Terbaik Untuk Anak-Anak", silahkan klik tombol di bawah ini.

Tulis Komentar »