Salah satu keberhasilan sebagai seorang desainer grafis sangat bergantung pada teknologi yang digunakan. Karena teknologi yang sudah ketinggalan zaman biasanya akan mempengaruhi kualitas pekerjaan.
Adapun komponen teknologi utama yang digunakan oleh seorang desainer grafis adalah komputer, software, dan tidak lupa barang kecil namun sangat penting yaitu mouse. Biasanya ketika Anda membeli komputer, mouse akan hadir satu paket dengan komputer yang Anda beli. Namun, performa mouse bawaan komputer kurang begitu powerfull dan Anda perlu menggantinya dengan mouse baru.
Untuk itu, kami akan menyajikan informasi mengenai beberapa mouse wireless untuk desainer grafis berikut dengan harga serta ulasannya. Namun sebelumnya, kami akan berbagi pengetahuan tentang mouse lengkap dengan tips memilihnya.
Mengenal jenis-jenis mouse
Mouse berfungsi untuk menggerakan pointer atau kursor yang ada pada komputer. Selain itu, mouse juga berfungsi untuk melakukan klik, scroll, dan double klik pada area yang dituju. Berdasarkan bentuk fisiknya, mouse dibagi menjadi dua jenis, yaitu mouse optical dan mouse trackball.
Mouse optical dibuat menggunakan teknologi optik dimana fungsinya untuk menggerakkan pointer atau kursor. Teknologi ini terletak pada bagian bawah mouse. Pada penggunaannya, mouse optical tidak terlalu membutuhkan mouse pad yang rata dan cenderung lebih sensitif terhadap pergerakan.
Sedangkan untuk mouse trackball menggunakan bola kecil dibagian tengahnya yang digunakan untuk menggerakan pointer atau kursor, terutama untuk scrolling. Mouse jenis ini harus sering dibersihkan untuk menghilangkan debu yang menempel pada bolanya yang saat menghambat sensor putaran bola pada trackball. Untuk tingkat akurasi mouse trackball lebih kecil daripada mouse optical.
Pilih mouse wireless
Mouse wireless umumnya lebih banyak dipilih oleh sebagian besar orang karena menghindari kabel-kabel yang rumit atau kusut. Selain itu, mouse wireless juga dinilai lebih praktis untuk dibawa berpergian karena tidak perlu menggulung-gulung kabel.
Mouse wireless menggunakan sebuah penerima sinyal yang memungkinkan mouse dan komputer Anda dapat saling berinteraksi meskipun tanpa kabel. Mouse wireless dilengkapi dengan baterai dan indikator on/off untuk mengontrol kondisi mouse.
Dengan zaman yang semakin canggih, sekarang ini sudah tersedia mouse dengan baterai lithium yang dapat diisi apabila daya baterai habis, sehingga tidak perlu menggunakan baterai AA atau AAA lagi.
Pilih mouse yang nyaman digunakan
Memilih mouse berdasarkan ergonominya merupakan hal yang penting untuk dipertimbangkan sebelum Anda memutuskan untuk membelinya. Banyak kasus penggunaan mouse yang terlalu lama akan menyebabkan masalah dengan sakit pergelangan tangan, hal ini karena mouse yang tidak nyaman dan digunakan secara terus-menerus.
Ergonomi mouse yang tepat akan sangat membantu Anda mencegah cedera stres pada otot tangan seperti sindrom carpal tunnel. Salah satu mengetahui ergonomi mouse adalah dengan mencobanya sebelum Anda memutuskan untuk membeli. Mouse yang memiliki ergonomi baik dapat digunakan baik ditangan kanan dan tangan kiri untuk menghindari cidera pergelangan tangan.
Pilih mouse dengan programmable buttons
Pada mouse standar terdapat dua tombol di kanan dan kiri dengan roda untuk scrolling di antara keduanya. Namun, ada banyak mouse yang dirancang untuk mereka yang bekerja dibidang khusus seperti desain grafis yang dilengkapi dengan tombol tambahan di sisi mouse. Tombol-tombol ini dapat diprogram atau disesuaikan untuk fungsi-fungsi tertentu.
Tombol-tombol tambahan ini akan sangat berguna terutama bagi Anda yang menggunakan kegiatan yang berulang-ulang. Untuk melakukan program tombol-tombol ini tidak sulit, biasanya akan disediakan pada manual mouse atau di situs website vendor mouse tersebut.
Cara merawat mouse agar lebih awet
Agar mouse Anda dapat digunakan dalam waktu yang lama jangka waktu yang lama, pastikan Anda merawatnya dengan baik. Berikut ini cara yang bisa Anda lakukan untuk merawat mouse agar awet:
- Gunakan alas mouse yang sesuai standar. Hal ini dikarenakan mouse memanfaatkan teknologi sensor cahaya lampu LED yang mana jika ada sesuatu benda yang melewatinya maka pointer akan bergerak sesuai pergerakan benda yang dilewatinya. Tanpa alas, pergerakan mouse tidak akan teratur sehingga membuat pekerjaan akan menjadi terganggu.
- Jangan terlalu sering mencabut port USB mouse, hal ini dapat menyebabkan port USB mouse menjadi mudah rusak dan lubang USB pada komputer atau laptop menjadi mudah longgar.
- Hindari menekan mouse terlalu keras atau terbanting, hal tersebut dapat menyebabkan kerusakan dari dalam mouse atau bahkan mouse dapat pecah apabila ditekan terlalu keras dan terbanting.
- Bersihkan bagian-bagian mouse dari debu supaya pergerakan pointer lancar. Pergerakan pointer yang tidak lancat akan membuat Anda terganggu dan membuat mouse menjadi mudah rusak.
- Jauhkan mouse dari benda cair, hal ini karena mouse merupakan benda yang memanfaatkan aliran listrik. Jika ada air pada mouse maka dapat menyebabkan konslet dan berujung pada kerusakan.
10 Rekomendasi wireless mouse untuk desainer grafis
Setelah Anda mengetahui berbagai hal tentang mouse lengkap dengan cara merawatnya, maka perkenankan kami memberikan rekomendasi wireless mouse untuk desainer grafis dari berbagai merek berikut ini:
10. Logitech M185 Wireless Mouse
Pilihan yang andal dan populer dengan harga yang terjangkau
Logitech M185 merupakan wireless mouse yang hadir dengan USB receiver berukuran nano yang tidak akan mengganggu Anda. Dengan menawarkan konektivitas 2.4GHz, mouse ini menjanjikan kelancaran dan hampir tidak delay yang akan menganggu kinerja Anda.
Mouse ini hadir dengan 3 tombol seperti pada umumnya, yaitu tombol klik kanan, tombol klik kiri, dan tombol scroll. Mouse ini kompatibel hampir diseluruh sistem operasi komputer baik Mac, Windows, maupun Linux. Cara penggunaannya pun cukup mudah dan sederhana, hanya perlu menancapkan USB receiver ke komputer Anda dan mouse sudah dapat digunakan.
Dengan harga yang ditawarkan tentu saja Anda tidak mendapatkan sesuatu yang mewah. Namun mouse ini sangat cukup dan dapat digunakan untuk seorang desainer grafis. Kabar baik lainnya, mouse ini dapat digunakan dengan mudah juga untuk orang-orang kidal. Anda dapat membeli mouse ini di Lazada.
9. Logitech MX Anywhere 2
Mouse serbaguna dengan banyak fitur
Logitech MX Anywhere 2 adalah wireless mouse yang sangat ideal apabila dijadikan sebagai travel mouse. Mouse ini hanya dapat digunakan oleh satu tangan atau tidak mendukung penggunaan pada orang kidal. Desain mouse ini hampir sama dengan mouse pada umumnya, namun hadir dengan kualitas dan fitur yang mumpuni.
Mouse ini dilengkapi dengan bluetooth dan konektivitas 2.4GHz, dengan adanya bluetooth ini maka tidak memerlukan lagi USB receiver. Hal ini membuat mouse ini dapat terhubung dengan 3 device. Hadir dengan 6 tombol yang akan memudahkan pekerjaan Anda sebagai desainer grafis.
Logitech MX Anywhere 2 dilengkapi dengan baterai tanam yang tidak dapat diganti, jika baterai habis maka Anda harus mengisi ulang. Logitech mengklaim bahwa hanya dibutuhkan waktu 4 menit saja untuk pengisian baterainya dari 0 hingga penuh dan dapat digunakan hingga seharian penuh. Anda dapat membeli mouse ini di Shopee.
8. Microsoft Wireless Mobile Mouse 1850
Mouse untuk desainer dengan ukuran kecil yang membuat Anda nyaman
Nampaknya Microsoft memahami bahwa tidak semua desainer nyaman dengan ukuran mouse yang besar, maka Microsoft membantu menjawab permasalahan tersebut. Meskipun ukurannya kecil, namun mouse ini menawarkan fitur dan mendukung kinerja yang luar biasa.
Mouse ini dilengkapi dengan USB receiver berukuran nano dan 3 tombol seperti mouse pada umumnya. Microsoft mengklaim bahwa untuk daya tahan baterainya sendiri cukup hemat yaitu dapat bertahan hingga 6 bulan sejak baterai diganti. Mouse ini dapat digunakan juga untuk orang-orang kidal. Anda dapat membeli mouse ini di Lazada.
7. Microsoft Designer Bluetooth Mouse
Mouse desain slim dengan kecepatan tinggi.
Mouse dari Microsoft ini memiliki desain yang ramping dan tipis sehingga sangat mudah jika Anda membawanya travelling. Bobot mouse ini cukup ringan dengan kemampuan pairing yang sangat cepat dan mudah. Microsoft mouse ini sudah dilengkapi juga dengan teknologi Blue Track sehingga sangat memudahkan Anda untuk memakainya disegala permukaan bidang, terkecuali pada kaca Anda harus melapisinya dengan mousepad.
Mouse ini masih harus memakai baterai pasang dengan tipe AAA yang akan bertahan hingga 6 bulan lamanya. Untuk konektivitasnya sendiri adalah dengan menggunakan bluetooth 4.0. Sebelum membeli mouse ini, pastikan terlebih dahulu jika perangkat Anda support dengan bluetooth 4.0.Anda dapat membeli mouse ini di Lazada.
6. Logitech M331 Silent Mouse
Mouse yang tidak mengeluarkan suara buat Anda lebih fokus
Silent mouse hadir dengan desain yang asimetris yang rupanya dirancang agar penggunanya nyaman ketika menggenggamnya. Bobot mouse ini cukup ringan walaupun dengan baterai terpasang didalamya. Disebut sebagai silent mouse karena ketika Anda melakukan klik maka tidak ada suara yang keluar, sehingga mouse ini cocok digunakan jika Anda membutuhkan ketenangan.
Pada sisi atas mouse ini terdapat dua tombol klik kanan dan klik kiri serta tombol untuk scroll. Untuk konektivitasnya sendiri menggunakan wireless dan USB receiver. Mouse ini menggunakan baterai pasang yang terdapat pada bagian bawah mouse, untuk tipe baterai yang digunakannya adalah baterai tipe AA. Untuk ketahanan baterai nya sendiri, Logitech mengklaim bahwa baterai dapat bertahan hingga 24 bulan. Anda dapat membeli mouse ini di Lazada.
5. Logitech MX Vertical
Mouse berbentuk vertikal yang sangat nyaman
Logitech MX Vertical merupakan mouse besutan dari Logitech dengan desain yang sangat berbeda dari pada desain mouse pada umumnya, yaitu vertikal. Mouse ini dirancang untuk mengurangi tekanan pada otot-otot pergelangan tangan Anda. Sayangnya, bentuknya yang cukup besar dirasa tidak cocok untuk semua orang.
MX Vertical ini dilengkapi dengan bluetooth sebagai konektivitasnya yang dapat terhubung hingga tiga device sekaligus, dengan kecepatan 4000 dpi. Terdapat enam tombol yang memiliki kegunaan nya masing-masing. Mouse ini dibekali dengan kemampuan fast charging dan memungkinkan baterai nya bertahan hingga 4 bulan lamanya. Anda dapat membeli mouse ini di Shopee.
4. Anker Vertical Ergonomic Optical Mouse
Mouse ergonomis yang cocok untuk desainer grafis
Seperti mouse vertikal pada umumnya, desain mouse ini jadi sangat menonjol dengan bentuk yang cukup besar. Desain yang menonjol ini rupanya dirancang agar posisi pergelangan tangan dan lengan tangan Anda sehat dan terhindar dari cedera stress berulang yang biasanya dikenal sebagai RSI.
Apabila Anda merupakan seseorang yang menghabiskan banyak waktu untuk melakukan desain grafis, memilih mouse yang nyaman sangat penting untuk menghindari RSI. Meskipun beberapa orang beranggapan desain mouse ini aneh, namun Anker membuat mouse ini dengan kualitas yang tidak main-main.
Anker Vertical Mouse ini menyediakan tiga tingkat sensitivitas yang berbeda, dimulai dari 800, 1200, hingga 1600 dpi. Dibekali dengan lima tombol yang sangat berguna yaitu tombol scroll, klik kanan dan klik kiri, tombol next serta tombol previous untuk berpindah dari satu window ke window lain. Anda dapat membeli mouse ini di Shopee.
3. Logitech MX Ergo Wireless
Wireless mouse dengan desain retro
Jika dilihat dengan sekilas, Anda mungkin akan menganggap mouse ini berasal dari tahun 1990-an karena desain nya yang dapat dibilang retro karena trackball yang dimilikinya. Bagi sebagian besar orang, menggunakan trackball saat mengerjakan proyek digital kreatif akan lebih nyaman dan intuitif.
Logitech MX Ergo memiliki tombol yang dapat disesuaikan dengan sistem bernama Logitech Flow yang membuat Anda dapat mengontrol dua layar berbeda dengan satu mouse yang sama. Mouse ini dibekali dengan dua konektivitas yaitu bluetooth dan wireless. Selain itu, terdapat delapan tombol yang dilengkapi fungsinya masing-masing yang akan membantu kinerja Anda sebagai desainer grafis. Anda dapat membeli mouse ini di Shopee.
2. Apple Magic Mouse 2
Mouse terbaik untuk perangkat Apple Anda.
Keterlambatan Apple berinovasi pada bagian mouse diduga menjadi dasar terciptanya Apple Magic Mouse 2. Memiliki design yang super ringan dan dibekali dengan kemampuan laser-tracking yang akan memudahkan pengguna ketika hendak berpindah-pindah antar window. Magic Mouse ini juga mendukung penggunaan untuk orang-orang kidal.
Meskipun dari segi desain mouse ini hampir sama dengan desain mouse pada umumnya, namun mouse ini tidak memiliki tombol sama sekali. Sebagai ganti dari tombol-tombol itu, Apple berinovasi membekali mouse ini dengan multi-touch yang hampir mirip penggunaannya seperti trackpad. Multi touch ini sangat mudah dieksekusi termasuk menggesekkan ke kanan dan ke kiri.
Magic mouse pun tidak menggunakan USB receiver, melainkan menggunakan bluetooth untuk konektivitasnya. Serta, Magic Mouse ini tidak dibekali lagi dengan akses ganti baterai namun dengan port lightning untuk pengisian baterai nya. Anda dapat membeli mouse ini di Shopee.
1. Logitech MX Master 2S
Salah satu mouse terbaik untuk desainer grafis
Logitech MX Master merupakan wireless mouse yang dirancang agar pas dan nyaman ditangan Anda tanpa menyebabkan ketegangan karena penggunaan nya yang lama. Mouse ini memang dirancang untuk Anda yang membutuhkan mouse yang dapat menangani ketelitian.
Dengan sensor Darkfield 4000 dpi, mouse ini dapat digunakan pada seluruh permukaan termasuk diatas permukaan kaca yang bening. Terdapat tombol pada sisi mouse yang memungkinkan Anda mengubah antar window ketika bekerja tanpa perlu menggunakan keyboard, tombol pada sisi mouse ini juga dapat diprogram sesuai dengan kebutuhan Anda.
Tombol scroll pada mouse memungkinkan Anda melakukan scroll halaman web dan dokumen dengan cepat dan mudah. Mouse ini menggunakan baterai yang dapat diisi ulang. Terdapat indikator baterai dengan LED berwarna hijau pada sisi kiri mouse. Masa pakai baterai mouse ini cukup tahan lama yaitu 70 hari daya penuh sejak pengisian. Anda dapat membeli mouse ini di Shopee.
Kesimpulan
- Sebelum membeli mouse, sebaiknya Anda mengenal terlebih dahulu jenis-jenis mouse, pertimbangkan mouse yang nyaman dipakai dengan programmable button yang bisa membantu memudahkan pekerjaan Anda.
- Anda Juga harus memperhatikan cara perawatannya agar mouse tidak mudah rusak dan bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama.
- Anda bisa memilih Logitech M331 Silent Mouse, karena mouse ini tidak berisik dancocok untuk Anda yang membutuhkan konsentrasi tinggi agar tidak terdistraksi.
- Namun, jikaseorang desainer grafis yang sering melakukan perjalanan, maka Anda dapat memilih mouse Logitech MX Anywhere 2.
- Sedangkan, untuk Anda menginginkan mouse dengan desain unik dan nyaman sehingga Anda terhindar dari cidera otot tangan, Anda bisa memilih mouse Anker Vertical Ergonomic Optical Mouse.
Referensi
- Justin Krajeski (2019), The Best Wireless Mouse, https://thewirecutter.com/reviews/best-wireless-mouse/
- Kevin Lee (2020), The best mouse of 2020: 10 top computer mice compared, https://www.techradar.com/news/computing-components/peripherals/what-mouse-10-best-mice-compared-1027809