Cek Resi All-in-One 60 Ekspedisi. Cepat, Akurat, & Lengkap.


5 December 2019

10 Motor Matic Paling Irit dan Tangguh

By Cekresi .com


Motor matic terkadang disebut juga sebagai motor keluarga, karena matic sering digunakan oleh ibu-ibu dan anak remaja. Cara menggunakannya pun tidak rumit, cukup digas tanpa perlu repot-repot oper gigi layaknya motor manual.



Meskipun banyak yang bilang bahan bakar minyak (BBM) motor matic lebih boros daripada motor bebek. Namun, sekarang banyak produsen sepeda motor matic yang mengurangi konsumsi BBM sehingga motor semakin irit tanpa mengurangi performanya.

Untuk itu, artikel ini menyajikan beberapa motor matic paling irit dan tangguh berikut dengan harga serta ulasannya. Namun sebelumnya, kami akan berbagi pengetahuan tentang berbagai jenis motor yang ada di Indonesia, kemudian spesifikasi dan fitur dari motor matic dan perawatan motor matic.

Mengenal beragam jenis motor

Sepeda motor memiliki banyak jenis yang dibedakan mulai dari bentuk sampai dengan medan yang dapat di tempuh. Berikut ini jenis-jenis motor berikut penjelasannya:

Pertama, motor Sport. Jenis motor yang satu ini cocok untuk Anda pencinta kecepatan tinggi. Motor ini memiliki desain kokoh dan gagah yang membuat motor sport sangat diminati oleh kaum adam.

Kedua, motor Standard/ Naked. Motor ini memiliki bentuk yang lebih ringkas dan terkesan gagah. Motor ini juga memiliki rangka yang cenderung ringan dan kokoh, sehingga sangat nyaman digunakan untuk jarak jauh dan medan berbatu, namun tidak untuk offroad.

Ketiga, motor Cruiser. Kuda besi ini merupakan salah satu dari motor yang paling jarang di temui di Indonesia. Harga motor ini selangit, bisa ratusan juta dan bahkan menyentuh miliar. Motor ini sangat nyaman digunakan untuk perjalanan jauh dan tidak membuat pengendara lelah.

Keempat, motor Trail. Motor ini sangat cocok untuk para pencinta offroad, karena kemampuannya yang bisa digunakan untuk melewati medan yang berat dan terjal. Motor trail juga bisa Anda gunakan di jalan raya dengan hanya mengganti ban-nya saja agar lebih nyaman dan wow.



Kelima, motor Bebek. Jenis motor ini paling banyak digunakan di Indonesia. Harganya lebih terjangkau, fungsional, dan perawatannya mudah. Terakhir, motor Skuter Metik atau yang biasa disebut dengan motor Matic. Motor ini tidak menggunakan operan gigi secara manual, cukup dengan satu akselerasi saja saat menggunakannya.

Dari beragam jenis motor di atas, motor matic merupakan salah satu jenis motor yang paling banyak dicari karena memiliki beragam kelebihan, seperti bisa dipakai oleh siapa pun, mudah mengoperasikannya, ukuran tempat penyimpanan di dalam motor lebih luas dibandingkan dengan motor bebek, dan lain sebagainya.

Perhatikan kapasitas mesin motor matic yang akan Anda beli

Kapasitas mesin merupakan salah unsur yang harus Anda perhitungkan saat membeli motor matic. Karena kapasitas mesin bisa menentukan ketahanan dan umur motor matic Anda.

Kapasitas mesin berarti volume dari semua piston di dalam silinder mesin pembakaran dalam. Salah satu ukuran yang biasa digunakan untuk mengetahui kapasitas mesin adalah sentimeter kubik (CC).

Mayoritas kapasitas mesin matic yang beredar di Indonesia 110cc sampai 250 cc. Ada yang lebih kapasitasnya dengan harga ratusan juta, seperti moge matic.

Jika Anda menggunakan untuk jarak dekat dengan medan yang datar beraspal, motor matic dengan kapasitas mesin kecil sudah cukup untuk Anda. Namun jika Anda suka bepergian jauh dan melewati medan jalan yang berat, maka kami sarankan untuk memilih motor dengan kapasitas yang besar.

Adapun untuk memudahkan menghitung kapasitas mesin motor matic, Anda bisa menggunakan rumus:

cc = 0,785 X (D X D) X L

Keterangan:
D = Diameter piston
L = Panjang langkah/stroke

Contohnya, di spesifikasi resmi matic tertulis panjang langkah 57,9 mm dan diameter pistonnya 52,4 mm. Maka cara menghitungnya:

cc = 0,785 X (D X D) X L
= 0,785 X (52,4 X 52,4) X 57,9
= 0,785 X 2745,76 X 57,9
= 124,798

Didapatlah angka 124, dan ini adalah kapasitas mesin motor matic Anda. Meski motor matic Anda tertulis 125cc, sebenarnya adalah hasil pembulatan dari 124. Dan, hal itu berlaku pada semua kendaraan.



Perhatikan fitur motor matic dan sesuaikan dengan kebutuhan Anda

Fitur motor matic ini sangat beragam. Anda harus mengetahui terlebih dahulu sebelum membelinya, agar fitur-fitur tersebut bisa memberikan kenyamanan saat Anda berkendara atau bepergian.

Pertama, Secure Key Shutter. Fitur ini berfungsi untuk menjaga keamanan yang dilengkapi dengan sistem penguncian ganda, sehingga Anda bisa terhindar dari risiko pencurian.

Kedua, Combi Brake Sistem. Fitur ini memungkinkan Anda melakukan pengereman dengan sempurna. Berbeda dengan sistem pengereman yang ada pada motor biasa, fitur ini mampu melakukan pengereman pada roda depan dan belakang secara tepat.

Ketiga, Bagasi. Fitur ini sangat penting, terutama saat Anda menginginkan barang bawaan berlebih, sehingga mudah saat menyimpannya. Pilih bagasi matic yang berukuran luas yang minimal mampu menampung helm Anda, agar aman dari pencurian.

Keempat, Tangki Bensin. Fitur ini berguna untuk menampung bahan bakar kendaraan bermotor Anda. Kami sarankan memilih yang berukuran besar, agar Anda tidak bolak-balik saat mengisinya. Dan, perjalanan jauh Anda lebih aman dan nyaman.

Perhatikan merek dan harganya

Salah satu pertimbangan konsumen memilih motor adalah merek. Karena merek, bagi konsumen sangat penting. Merek yang berkualitas dan telah terbukti kendalanya akan akan sangat dicari oleh masyarakat.

Setiap merek biasanya memiliki keunggulannya masing-masing, mulai dari kualitas mesin, fariasi warna, atau pun fiturnya. Tapi selera masyarakat yang sudah jatuh cinta pada salah satu merek akan membuat merek lain terabaikan, meskipun secara kualitas hampir sama.



Setiap merek motor tentu memiliki harga yang bervariasi. Sebelum membelinya, Anda patut mempertimbangkan harganya. Anda bisa mencari referensi yang tepat mengenai harga di internet, atau Anda bisa langsung menanyakan ke dealer motor di kota Anda.

Cara merawat sepeda motor matic

Agar performa motor matic Anda tetap stabil dan nyaman, maka Anda bisa melakukan beberapa perawatan motor berikut ini:

  • Memanaskan mesin motor di pagi hari. Anda bisa melakukan aktivitas ini secara rutin agar ketika suhu pada mesin motor tidak terjadi perubahan drastis yang bisa membuat motor menjadi rusak atau tidak berfungsi.
  • Mengganti oli sesuai waktu yang sudah ditentukan pabrikan. Hal ini sangat penting, agar performa saat berkendara tetap baik dan nyaman. Jangan sampai Anda mengganti oli saat oli dalam mesin motor telah habis.
  • Gunakan bahan bakar yang berkualitas. Pastikan Anda membeli bensin di tempat yang di kelola pemerintah (pom bensin) atau tempat-tempat yang sudah terpercaya, karena jika Anda membeli bahan bakar campuran tentunya bisa merugikan kualitas mesin motor Anda nantinya.
  • Servis motor matic Anda di bengkel resmi. Kemudian, lakukan penggantian oli, membersihkan karbulator, dan setting motor Anda agar performanya tetap baik.
  • Pastikan mengunakan motor dengan kecepatan konstan, karena perubahan kecepatan yang terlalu drastis dapat mengurangi umur mesin Anda.

10 motor matic paling irit dan tangguh

Setelah Anda mengetahui berbagai hal tentang motor matic serta perawatannya, maka perkenankan kami memberikan rekomendasi motor meaic paling irit dan tangguh dari berbagai merek berikut ini:

10. Yamaha LEXI VVA

yamaha_lexi_vva

Harga : Rp 20.900.000

Lebih irit dan cocok untuk Anda yang memiliki aktivitas lebih di jalanan

Motor matic dari Yamaha ini sangat nyaman digunakan untuk perjalanan jarak jauh. Karena ukuran jok Lexi VVA cukup luas sehingga membuat pengendara tidak mudah lelah. Selain itu, motor ini terbilang lebih irit BBM dibandingkan dengan motor sejenis di kelasnya.

Desain Lexi yang elegan dan sporty akan membuat Anda terlihat lebih wow. Motor dengan mesin 125CC (Blue Core-VVA) juga dilengkapi dengan fitur, seperti Digital Speedometer, Ban Tubeless, Electric Power Socket, dan Stop Start System. Anda bisa membeli matic ini di Shopee.

9. Yamaha NMAX 155

yamaha_nmax_155

Harga : Rp 30.200.000



Tanguh, andal, dan lincah

Motor matic ini memiliki desain yang sejatinya kombinasi antara MAXI Style (Big Body Size) dan compact scooter (Easy Access). Sehingga membuat motor ini nampak lebih tangguh dan wow.

Kuda besi NMAX 155 dari Yamaha ini memiliki tipe mesin Liquid cooled 4-stroke dengan kapasitas mesin 155cc. Karena itu, motor ini sangat tangguh dan nyaman saat bermanuver. Anda bisa membeli motor ini di Shopee.

8. Honda Beat Street

honda_beat_street

Harga : Rp 17.440.000

Spesial desain hitam yang sporty dan elegan

Honda merupakan salah satu motor yang sangat diminati oleh masyarakat, karena terbukti lebih irit dan berkualitas. Beat Street ini adalah salah satu matic keluaran pabrikan Honda yang cocok untuk kalangan anak muda karena gayanya yang ceria dan kekinian, meskipun sebenarnya semua orang cocok memakainya.

Matic ini dilengkapi dengan panel digital yang pastinya akan menambah nilai estetika dan membuat Anda semakin keren dan bergaya. Anda bisa membeli motor matic ini di Shopee.

7. Yamaha New Aerox 155

yamaha_new_aerox_vva_155

Harga : Rp 24.050.000

Penuh dengan fitur yang dapat memberikan kenyamanan maksimal saat Anda berkendara

Yamaha New Aerox 155 ini memiliki kapasitas mesin 155cc dan dilengkapi dengan Variable Valve Actuation (VVA), sehingga performa motor ini lebih bertenaga dan memiliki suara mesin yang lebih halus.



New Aerox ini Dilengkapi dengan port USB sehingga Anda dapat mengisi tenaga ponsel saat berkendara.Selain itu, motor ini memiliki jok yang lebih luas dan nyaman digunakan saat perjalanan jarak jauh. Anda bisa membeli matic ini di Shopee.

6. Yamaha MIO M3 125

yamaha_mio_m3_125

Harga : Rp 15.550.000

Irit BBM dan banyak diminati masyarakat

Salah satu kelebihan Yamaha MIO M3 125 ini adalah lebih irit BBM, karena menggunakan menggunakan teknologi blue core system. Selain itu, warnanya yang khas dan menarik sehingga membuat masyarakat sangat meminatinya.

Kelebihan lainnya adalah jok motor ini cukup luas dan nyaman saat digunakan untuk boncengan. Body motor ini terbilang ramping yang dapat memudahkan Anda berkendara dengan lincah melewati gang-gang sempit di perkotaan. Anda bisa membeli matic ini di Blibli.

5. Yamaha All New X-Ride 125

yamaha_all_new_xride_125

Harga : Rp 18.200.000

Fitur canggih, lebih efisien, dan andal

All New X-Ride 125 dari Yamaha ini memiliki lampu depan LED & Daytime Running Light dengan image Armored Case yang membuat tampilan motor lebih tangguh, stylish, terang dan awet. Selain itu, dilengkapi dengan Answer Back System yang akan memberikan petunjuk kepada Anda di mana motor Anda diletakkan dan mudah menemukan saat diambil orang.

Tidak hanya itu, body motor yang sliming dan ringan akan membuat Anda lebih muda untuk bermanuver secara efesien. Dan yang menarik adalah motor ini memiliki mesin Blue Core 125CC yang lebih bertenaga, andal, dan lebih irit. Anda bisa membeli motor matic ini di Shopee.



4. Yamaha Free Go

yamaha_free_go

Harga : Rp 18.720.000

Bagasi motor lebih luas dan pengisian bensin lebih praktis

Motor matic ini memiliki beberapa kelebihan, seperti bagasi motor yang memiliki kapasitas 25 liter, menggunakan smart key system, Digital Speedometer with Eco Indicator, dan lain sebagainya.

Yamaha Free Go ini juga menyediakan port USB sehingga terkesan lebih modern dan canggih. Anda bisa membeli motor matic ini di Blibli.

3. Honda New Vario 150

honda_new_vario_150

Harga : Rp 24.350.000

Desain kokoh, canggih, dan andal

New Vario 150 ini menggunakan ACG starter system yang akan memberikan Anda sensasi menghidupkan motor tanpa suara. Selain itu, sensasi tidak terbatas saat berkendara akan membuat Anda terasa lebih nyaman dan aman, karena motor ini memiliki kapasitas mesin 150cc.

Kemudian, Idling Stop System yang akan membuat motor berhenti otomatis selama 3 detik saat berhenti sejenak seperti di lampu merah. Anda bisa membeli motor ini di Blibli.

2. Honda Scoopy

honda_all-new_scoopy

Harga : Rp 21.000.000

Desain klasik, unik, dan stylish

Honda Scoopy termasuk jenis motor matic desain klasik yang irit BBM. Motor ini memiliki banyak keunggulan yang bisa Anda nikmati, seperti memiliki tipe Mesin 4 – Langkah, SOHC dengan pendingin udara, eSP.



Harga motor matic ini terbilang lebih murah sehingga banyak di minati oleh masyarakat. Selain itu, motor ini dilengkapi sistem keamanan yang akan membuat Anda merasa nyaman saat berkendara di jalanan. Anda bisa membeli motor ini di Blibli.

1. Honda Beat eSP CW

honda_beat_esp_cw

Harga : Rp 16.760.000

Matic dengan desain pop

Honda Beat eSP CW ini sangat cocok untuk Anda yang suka berkendara jauh, karena dilengkapi dengan tangki bensin yang cukup besar dan juga memiliki kapasitas jok yang cukup besar, yakni 11 liter.

Motor ini menggunakan jenis ban tubles yang bisa membuat kenyamanan berkendara Anda lebih maksimal tanpa takut ban Anda bocor. Anda bisa membeli motor matic ini di Blibli.

Kesimpulan

  • Sebelum membeli motor matic, pastikan Anda memperhatikan kapasitas mesin, merek, dan fitur-fitur pendukung yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
  • Selain itu, lakukan perawatan secara berkala sehingga bisa membuat performa motor matic Anda tetap stabil dan baik.
  • Anda bisa memilih motor matic Yamaha Free Go, karena matic ini memiliki kapasitas jok yang luas dan berbagai kelebihan, seperti bagasi motor yang memiliki kapasitas 25 liter, menggunakan smart key system, Digital Speedometer with Eco Indicator, dan lain-lain
  • Namun jika Anda ingin matic yang lebih irit BBM, harga lebih terjangkau, dan mudah saat bermanuver di jalanan, maka Anda dapat membeli Yamaha MIO M3 125.
  • Sedangkan, jika Anda ingin mendapatkan kenyamanan, terlihat lebih unik, dan keren di jalanan, maka Anda dapat menjatuhkan pilihan pada Honda scoopy.

Referensi

  1. Mark Hinchliffe (2018), 10 Key Tips For Motorbike Care, https://motorbikewriter.com/10-key-tips-motorbike-care/
  2. JBA (2019), 5 Matic Motorcycle Brands That Are Suitable For Friendship During Eid, https://www.jba.co.id/en/news/5-motor-matic-untuk-silaturahmi-lebaran



TanyaPaket.com

Jika Anda mengalami kesulitan saat cek nomor resi atau belum berhasil melacak paket, kabarkan kepada kami dengan klik tombol tanya.

Tanya Sekarang -->



Berita


Artikel Terkait








Tulis Komentar

Untuk mengisi komentar, pertanyaan, dan info lain terkait "10 Motor Matic Paling Irit dan Tangguh", silahkan klik tombol di bawah ini.

Tulis Komentar »