Cek Resi All-in-One 60 Ekspedisi. Cepat, Akurat, & Lengkap.


30 July 2020

10 Merek Sari Kurma Bagus dan Berkualitas

By Cekresi .com
10 Merek Sari Kurma Bagus dan Berkualitas


Buah kurma banyak digemari masyarakat dari jaman dahulu hingga sekarang. Kurma dikenal memiliki rasa manis yang enak serta mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satu olahan kurma yang banyak diminati sekarang ini adalah sari kurma. Seperti halnya kurma, sari pati kurmapun memiliki khasiat sama baiknya dengan kurma utuh.



Seiring dengan meningkatnya permintaan konsumen, maka semakin banyak pula perusahaan yang berlomba-lomba memproduksi sari kurma dengan kualitas terbaik. Banyaknya merek sari kurma tentunya akan semakin membuat Anda kesulitan memilih satu yang terbaik sesuai harapan Anda.

Supaya Anda tidak salah dalam memilih sari kurma yang benar-benar berkualitas, berikut ini kami akan menyajikan 10 merek sari kurma bagus dan berkualitas. Namun, sebelumnya kami akan berbagi pengetahuan mengenai sari kurma hingga cara menyimpannya.

Mengenal sari kurma dan manfaatnya

Sari kurma terbuat dari buah kurma yang dihaluskan lalu diambil sarinya. Proses pembuatannya biasanya kurma kering direndam selama satu malam, setelah itu kurma dihaluskan terpisah dengan bijinya.

Setelah kurma dihaluskan dan menjadi berbentuk bubur, langkah berikutnya bubur kurma diperas selama beberapa kali menggunakan metode dingin tanpa pemanasan.

Biasanya bubur kurma tersebut juga ditambahkan dengan air untuk bisa menghasilkan sari kurma yang tidak terlalu padat. Prosedur pengolahan selanjutnya yaitu memasak air sari kurma selama waktu tertentu untuk mengurangi kadar air sari kurma.

Anda juga bisa membuat sari kurma sederhana di rumah dengan cara memblender buah kurma yang sudah dipisah dengan bijinya. Blender bersama air hingga menjadi cairan seperti pasta. Cara ini tergolong mudah dan aman tanpa perlu khawatir sari kurma tercampur dengan bahan-bahan kimia lainnya.

Sari kurma memiliki banyak manfaat bagi kesehatan seperti halnya buah kurma utuh. Banyak sekali zat penting di dalam sari kurma yang bagus untuk kesehatan tubuh seperti Vitamin (A, B6 dan K), kalium, zat besi, magnesium, mangan, folat, tiamin serta niasin.



Manfaat sari kurma yang telah diuji oleh banyak penelitian diantaranya mampu mempercepat proses persalinan, menjadi sumber energi yang baik, mengatasi sembelit, mencegah gangguan usus, mengatasi anemia, menghilangkan gejala rhinitis alergi, dan mencegah kanker kolorektal.

Selain itu sari kurma juga telah diteliti mampu mengatasi gangguan penglihatan, membantu mengobati diare kronis, mengatasi disfungsi seksual, mencegah penyakit jantung serta menjaga kesehatan otak dan tulang.

Mengonsumsi sari kurma dalam jumlah sedang tidak membuat gula darah naik secara berlebihan. Oleh karena itu sari kurma tetap aman untuk kita konsumsi sehari-hari. Sama halnya masih tetap aman jika dikonsumsi oleh penderita diabetes yang harus berhati-hati dengan makanan berkadar gula tinggi.

Pastikan membeli sari kurma yang asli

Populernya sari kurma belakangan ini menyebabkan banyak produsen nakal yang tidak segan-segan memalsukan sari kurma.

Karena itu, Anda harus memastikan membeli sari kurma yang asli agar manfaatnya lebih terasa. Pastikan juga sari kurma terbuat dari 100 % kurma murni tanpa tambahan zat kimia lainnya.

Untuk membedakan sari kurma asli dengan yang palsu hal yang perlu dilakukan seperti, pastikan membeli sari kurma di toko atau agen yang resmi. Hal itu agar Anda mendapatkan rasa aman dan terhindar dari penipuan. Sari kurma palsu tentu akan sangat berbeda kualitas dan khasiatnya dari sari kurma asli.

Perhatikan label kemasan dan tekstur sari kurma

Sebelum Anda memutuskan untuk membeli sari kurma, Anda bisa melihat label kemasan pada sari kurma.



Merek yang bagus biasanya menyertai kandungan zat apa saja yang ada pada sari kurma, serta bahan lain apa saja yang ditambahkan ke dalam sari kurma. Pastikan membeli sari kurma yang bebas bahan kimia, pengawet, dan pemanis buatan.

Sari kurma palsu biasanya memiliki tekstur yang menggumpal menyerupai kristal. Jika dicampur dengan air, sari kurma palsu ini tidak mudah larut dalam air.

Pada umumnya sari kurma palsu juga memiliki kemasan yang lebih kusam jika dibandingkan dengan kemasan sari kurma yang asli.

Perhatikan harga dan tanggal kedaluarsa

Sari kurma yang palsu biasanya harganya jauh lebih murah dari pada harga standar di pasaran. Sari kurma yang tidak murni ini cenderung banyak tambahan makanan seperti sirup jagung atau pemanis buatan lainnya yang sangat tidak baik jika dikonsumsi penderita diabetes.

Selain memperhatikan harga, Anda juga harus memperhatikan tanggal produksi dan tanggal kedaluarsa yang ada pada kemasan. Sari kurma yang kedaluarsa tentu tidak baik bagi kesehatan. Sari kurma palsu biasanya juga tidak mencantumkan tanggal kedaluarsa.

Hal yang tidak kalah penting lainnya yaitu Anda juga perlu memperhatikan label standar sertifikat kesehatan atau ijin edar seperti dari BPOM, dinkes, ataupun MUI. Hal ini akan semakin menambah terjaminnya kualitas dari sebuah produk.

Cara mengonsumsi dan menyimpan sari kurma yang baik dan benar

  • Untuk usia dewasa, Anda dapat mengonsumsi sari kurma 3 x 2 sendok makan perhari. Sedangkan untuk remaja dan anak-anak cukup 3 x 1 sendok makan perhari.
  • Anda dapat meminumnya secara langsung setelah maupun sebelum makan. Sari kurma juga cocok untuk dijadikan selai roti atau dicampur ke dalam air hangat, teh maupun susu favorit Anda.
  • Agar sari kurma terjaga kualitasnya, Anda bisa menyimpannya di tempat yang sejuk dan kering. Hindari menyimpan di kulkas agar teksturnya tidak menggumpal. Hindari juga paparan sinar matahari langsung agar kualitas sari kurma tidak menurun.

10 Merek sari kurma yang berkualitas

Setelah Anda mengetahui berbagai hal mengenai sari kurma hingga cara menyimpannya, maka perkenankan kami memberikan beberapa merek sari kurma bagus dan berkualitas lengkap dengan harganya berikut ini :

10. Sari Kurma Date Crown

sari_kurma_date_crown

Harga : Rp 26.000

Sari kurma alami yang aman untuk ibu hamil dan menyusui



Sari kurma Date Crown terbuat dari 100 % kurma alami. Harga sari kurma merek ini terbilang sangat terjangkau dengan botol isi 400 gram. Sari kurma ini dibuat dengan mesin yang higienis, sehingga kualitasnya tetap tejaga dan aman dikonsumsi setiap hari.

Khasiat Date Crown ini meliputi memperkuat daya tahan tubuh, meningkatkan stamina, dan mencegah pengeroposan tulang. Produk ini juga diklaim mampu melancarkan buang air besar, mencegah anemia, memudahkan keluarnya dahak serta menutrisi ibu hamil dan menyusui. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

9. Sari Kurma Karomah

sari_kurma_karomah

Harga : Rp 17.000

Sari kurma ajwa untuk ASI booster

Sari kurma karomah terbuat dari kurma murni ditambah kurma ajwa dengan kualitas pilihan. Merek ini terbilang murah dengan isi sari kurmanya 250 gram. Proses produksinya menggunakan teknologi moderen yang higienis serta diawasi oleh farmasi dan tenaga ahli. pangan.

Sari kurma karomah diproduksi oleh vicomas international di bogor. Produk ini diklaim mampu menyehatkan jantung, menormalkan tekanan darah, meningkatkan kualitas ASI serta membantu penyembuhan DBD dan typus. Sari kurma ini bisa diminum 3 kali sehari karena aman dan bebas pengawet. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

8. KurmaQu Sari Kurma

kurmaqu_sari_kurma

Harga : Rp 50.000

Sari kurma plus madu tanpa bahan pengawet

KurmaQu terbuat dari sari pati kurma pilihan ditambah dengan madu murni. Produk dengan kemasan 350 gram ini telah memiliki legalitas dari dinkes dan sertifikat halal dari MUI. Produk yang dibuat tanpa tambahan pengawet dan pemanis buatan ini juga diolah dengan teknologi tinggi yang higienis.



KurmaQu memiliki rasa yang enak dan tidak panas ditenggorokan. Selain itu teksturnya juga lembut sehingga sari kurma ini lebih unggul dari merek yang lain. Mengonsumsinya secara teratur dapat membantu mencegah penyakit liver dan stroke. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

7. Sari Kurma Tamr

sari_kurma_tamr

Harga : Rp 20.000

Sari kurma yang bagus untuk penyembuhan DBD ataupun typus

Sari kurma merek Tamr dengan berat 500 gram ini terbuat dari buah kurma pilihan. Pengolahannya terjamin kebersihannya serta telah mendapatkan nomer ijin dari MUI. Sari kurma tamr bisa dicampur dengan susu hangat maupun es krim. Selain itu juga cocok dioleskan pada roti maupun pancake.

Sari kurma tamr memiliki nutrisi yang bagus bagi tubuh. Selain itu juga mampu meningkatkan stamina, HB dan trombosit dalam darah, sehingga bagus untuk penyembuhan DBD ataupun typus. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

6. Sari Kurma Nahlah

sari_kurma_nahlah

Harga : Rp 16.000

Sari kurma ajwa untuk masa penyembuhan

Sari kurma nahlah terbuat dari buah kurma murni ditambah kurma ajwa yang banyak sekali khasiatnya. Diproses dengan system GMP (Good Manufacturing Practice) sehingga semakin meningkatkan kualitas merek ini. Selain itu rasanya juga lebih enak jika dibandingkan dengan produk sejenis di pasaran.

Sari kurma nahlah ini sangat baik jika diminum sebelum makan. Produk ini bermanfaat sebagai anti bakteri maupun antioksidan. Sari kurma ini cocok untuk mempercepat masa penyembuhan setelah sakit. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.



5. Sari Kurma Sahara

sari_kurma_sahara

Harga : Rp 16.000

Sari kurma untuk suplemen pasca melahirkan

Sari kurma sahara hadir dengan kemasan 450 gram. Rasanya cukup lezat dengan bahan buah kurma murni. Pengolahan dengan sistem GMP membuat kebersihan dan kualitasnya terjaga dengan baik. Selain itu produksinya diawasi oleh tenaga ahli yang sudah berpengalaman dibidangnya.

Mengonsumsi sari kurma sahara secara teratur dapat mempercepat proses penyembuhan. Produk ini juga bagus dijadikan suplemen pasca melahirkan. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

4. Sari Kurma Al Jazira

sari_kurma_al_jazira

Harga : Rp 15.200

Sari kurma berkualitas tanpa bahan pengawet

Sari kurma Al Jazira dibuat secara moderen, tanpa tambahan pengawet dan bahan kimia lainnya. Produk ini diambil dari sari buah kurma pilihan yang berkualitas tinggi. Rasanya lezat dan menyehatkan tubuh.

Sari kurma Al Jazira kemasan botol dengan berat 500 gram ini cukup terkenal di pasaran. Banyak sekali kandungan zat penting di dalam produk ini yang bagus untuk dikonsumsi sehari-hari. Diantaranya seperti vitamin, protein, asam nikonat, calcium dan phospate. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

3. Sari Kurma Healthy Dates HPAI

sari_kurma_healthy_dates_hpai

Harga : Rp 33.000

Sari kurma yang enak dan bertekstur lembut



Sari kurma healthy dates HPAI merupakan merek sari kurma unggulan yang terbuat dari buah kurma berkualitas tinggi. Proses pengolahannya yang baik membuat sari kurma ini tetap terjaga kandungan nutrisi alami di dalamnya.

Sari kurma dari HPAI ini memiliki rasa yang cukup enak dengan tekstur yang lembut di lidah. Rasa manis yang alami serta banyaknya kandungan vitamin dan zat gizi lainnya, membuat produk ini cocok dijadikan pengganti gula pada teh maupun susu hangat yang menyehatkan. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

2. Sari Kurma Az Zahra

sari_kurma_az_zahra

Harga : Rp 16.000

Sari kurma yang sudah diuji laboratorium

Sari kurma Az Zahra diproduksi oleh CV Syifa Herbal Alami Bogor. Sari kurma ini terbuat dari sari kurma berkualitas serta didukung teknologi pengolahan yang modern. Selain itu produk ini juga didukung hasil uji coba laboratorium.

Berdasarkan hasil uji laboratorium Balai Besar Pasca Panen Bogor, satu sendok sari kurma setara dengan 4 kali lipat kandungan zat besi pada jambu biji. Selain itu juga memiliki kandungan antioksidan yang lebih tinggi dari propolis. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

1. Sari Kurma TJ

sari_kurma_tj

Harga : Rp 12.500

Sari kurma Arab yang tinggi zat besi

Brand TJ (Tresno Joyo) yang sudah terkenal bagus di pasaran ini tidak hanya banyak memproduksi madu murni untuk kesehatan namun juga memproduksi sari kurma. Sari kurma TJ terbuat dari sari kurma arab pilihan yang tinggi akan zat besi.



Sari kurma TJ ini telah mendapatkan sertifikat halal. Produk ini cocok untuk diminum langsung ataupun dijadikan campuran minuman ataupun makanan. Dengan kemasan botol 250 gram, sari kurma ini cukup terjangkau harganya serta terjamin kualitasnya. Merek ini juga mudah ditemukan di pasaran. Anda bisa membeli produk ini di Shopee.

Kesimpulan

  • Sebelum membeli sari kurma sebaiknya Anda memperhatikan tekstur sari kurma, tanggal kedaluarsanya, komposisi bahan-bahannya, serta harganya. Hal itu untuk menghindari membeli sari kurma palsu.
  • Manfaat sari kurma yang telah diuji oleh peneliti diantaranya membantu proses persalinan, sebagai sumber energi, mengatasi anemia, serta mencegah penyakit jantung.
  • Sari kurma sebaiknya disimpan di tempat sejuk dan kering, serta terhindar dari paparan sinar matahari langsung agar kualitasnya tetap terjaga.
  • Anda bisa memilih sari kurma dariAz Zahra, karena memiliki kandungan antioksidan yang tinggi dan telah diuji di laboratorium.
  • Sedangkan,untuk Anda yang menginginkan sari kurma lezat dengan tekstur yang lembut, maka Anda bisa memilih sari kurma Healthy Dates HPAI.
  • Namun, jika Anda menginginkan sari kurma dari Arab yang tinggi zat besi serta mudah didapatkan di pasaran, Anda bisa memilih sari kurma TJ.

Referensi

  1. Saanvi (2019), 9 Best Dates Juice Benefits for Skin, Hair and Health, https://stylesatlife.com/articles/dates-juice-benefits/
  2. Annisa Puspa N (2019), Ragam Manfaat Sari Kurma Sahara, Teliti keasliannya Sebelum Beli Moms, https://mommyasia.id/9604/article/ragam-manfaat-sari-kurma-sahara-teliti-keasliannya-sebelum-beli-moms
  3. Dokter Sehat (2020), 13 Manfaat Sari Kurma, Baik untuk Penderita Anemia hingga Ibu Hamil,https://doktersehat.com/khasiat-kandungan-sari-buah-kurma-untuk-kesehatan-dan-pengobatan-penyakit/



TanyaPaket.com

Jika Anda mengalami kesulitan saat cek nomor resi atau belum berhasil melacak paket, kabarkan kepada kami dengan klik tombol tanya.

Tanya Sekarang -->



Belanja


Artikel Terkait








Tulis Komentar

Untuk mengisi komentar, pertanyaan, dan info lain terkait "10 Merek Sari Kurma Bagus dan Berkualitas", silahkan klik tombol di bawah ini.

Tulis Komentar »