Cek Resi

Elektronik Elektronik Handphone
12 October 2021

Kenali Lebih Jauh Kelebihan dan Kekurangan OS Android 11

By Cekresi .com

Seiring dengan bertambah majunya teknologi, pihak Google selalu membuat pembaruan pada produknya. Termasuk juga pada sistem operasi Android miliknya. Salah satunya adalah OS Android 11.

OS Android 11 ini merupakan pembaruan dari sistem Android sebelumnya. Meskipun sudah ada update terbaru, tidak ada salahnya kita mengenal lebih jauh kelebihan dan kekurangannya.

Sejarah Android 11

Seperti yang sudah diketahui bahwa Android merupakan salah satu sistem operasi terbesar di dunia. Pada tahun 2005 Google membelinya dari Android, Inc. Kemudian sistem operasi berbasis Linux ini resmi diluncurkan pada tahun 2007.

Ada berbagai perangkat yang menggunakan sistem operasi tersebut, seperti tablet, ponsel, smartTV, dan beberapa perangkat penting lainnya.

Tepatnya pada tanggal 8 September 2020, pihak Google mengenalkan versi Android terbarunya yaitu Android 11. Sistem operasi yang merupakan penyempurnaan dari OS Android 10.

Ponsel pertama yang menggunakan OS ini adalah Google Pixel. Disusul OnePlus 8T. Kemudian untuk wilayah eropa yang pertama kali menggunakan OS ini adalah smartphone Vivo X51 5G.

Perlu diketahui pada awalnya tidak semua ponsel menggunakan Android 11. Meskipun sekarang ini juga sudah banyak ponsel yang menggunakan sistem operasi ini. Sebut saja Google Pixel tipe 2, 3, 3A, 4, dan 4A. Selain itu ada pula OnePlus 8 dan One Plus 8 Pro.

Ponsel Cina juga tidak mau kalah. Ada Oppo Reno3, Oppo Reno3 Pro, Oppo Find X2, dan Oppo Find X2 Pro juga memakai Android 11.

Perusahaan ponsel lainnya juga ada seperti Realme X50 Pro, Xiaomi Mi 10, dan Mi 10 Pro tidak mau ketinggalan menggunakan kecanggihan dari Android 11.

Dikembangkan oleh Google bersama dengan Open Handset Alliance, OS ini sekarang menjadi versi Android kedua yang paling banyak digunakan.

Ada beberapa fitur tambahan pada Android 11. Fitur-fitur tersebut akan muncul dengan sendirinya ketika smartphone sudah di update ke Android 11.

Untuk mengetahui fitur tambahan apa saja yang dimilikinya, serta apa saja kelebihan dan kekurangan OS ini. Mari kita simak pembahasannya di bawah ini.

Kelebihan OS Android 11

Jika ada sistem yang diperbarui, biasanya sistem tersebut akan semakin bagus. Bahkan ada beberapa penambahan. Begitu pula dengan Android 11.

Setelah Android 10 diperbarui, akan muncul beberapa fitur yang sebelumnya tidak ada. Fitur-fitur tersebut akan sangat membantu kinerja seseorang yang menginginkan waktu yang cepat dan efisien. Berikut ini kelebihan fitur-fitur yang terdapat pada Android 11.

1. Tombol Power yang memiliki banyak fungsi

Tombol Power biasanya hanya berfungsi untuk menyalakan, mematikan, dan untuk restart. Namun, ketika ponsel sudah update memakai Android 11, maka fungsinya juga bertambah.

Ada beberapa fitur terbaru di dalam tombol power, seperti Google Play Credit, kartu debit, dan ada beberapa tombol smart home devices.

Selain fitur di atas, terdapat pula tombol menyalakan televisi, mematikan lampu, sampai dengan menutup pintu.

Pihak Google memberikan keleluasan terhadap semua produsen ponsel, untuk memakai atau tidak fitur tersebut. Namun semua fitur tersebut hanya bisa ditemui pada ponsel yang canggih, seperti ponsel Google Pixel.

2. Bisa mengontrol media dengan baik

Ada fitur terbaru yang tersemat di Android 11. Fitur tersebut bisa mengontrol media. Artinya pengguna bisa memanfaatkan beberapa fitur di ponsel tanpa harus membukanya. Misalnya ingin mendengarkan lagu tanpa membuka aplikasinya.

Hampir semua kontrol pemutar media berada pada bagian notifikasi. Namun akan berbeda di Android 11. Pengontrolan tersebut berada di bawah panel quick setting.

Cara melihatnya pun sangat mudah. Cukup scroll layar dari atas sampai bawah untuk melihat pemutaran media. Sedangkan jika melakukan scroll lagi, maka bisa melihat dalam ukuran penuh.

Selain pengontrolan media, Android 11 juga bisa melakukan pengaturan dalam pemutaran video di Youtube. Pengguna juga bisa mengatur suara pemutaran lagu dengan pilihan speaker yang diinginkan.

3. Penambahan fitur perekam

Tidak seperti generasi Android sebelumnya, Android 11 akan memberikan suatu fitur kejutan yang pasti membuat senang penggunanya. Apalagi yang sering membuat video. Fitur tersebut adalah perekam layar bawaan untuk ponsel.

Sebelumnya untuk merekam layar memerlukan sebuah aplikasi. Namun, hanya dengan update ponsel ke Android 11, sudah ada tambahan fitur perekam layar. Temukan fitur tersebut dengan nama screen recording. Scroll ke bawah untuk menemukannya.

Dengan adanya fitur tersebut, merekam layar akan lebih mudah hanya dengan memakai satu klik. Apalagi hasilnya juga akan memuaskan. Kualitas gambar dan video pasti lebih jernih dan bagus. Selain itu, pengguna juga bisa merekam suara dan yang lainnya.

4. Kontrol notifikasi sudah lebih baik

Anda pasti setuju untuk tidak membaca semua notifikasi yang muncul di ponsel. Selain terlalu banyak, terkadang malas hanya untuk membacanya. Apalagi tidak terlalu penting.

Kabar baik bagi Anda pengguna ponsel dengan OS Android 11. Semua notifikasi tersebut akan bisa diatur sesuai dengan keinginan. Android 11 akan mengatur semua aplikasi dan percakapan, baik teks maupun obrolan.

Pengguna bisa mengatur notifikasi mana yang lebih utama, dan lainnya hanya mendapatkan notifikasi silent. Sehingga membuatnya tidak aktif dan hanya berada di barisan notifikasi paling bawah.

5. Riwayat pemberitahuan

Bagi orang yang sibuk, salah satu fitur dari Android 11 ini sangat membantu. Apalagi orang yang sering tidak sengaja menghapus pemberitahuan atau notifikasi.

Fitur Android 11 ini akan membantu mengembalikan riwayat pemberitahuan atau notifikasi dalam waktu 24 jam.

Tidak peduli apakah pemberitahuan atau notifikasi penting atau tidak, sistem Android 11 akan membantu menyimpannya. Sehingga sewaktu-waktu jika membutuhkannya, akan bisa terlihat.

Namun perlu diingat, jangka waktunya hanya 24 jam, jika diatasnya akan terhapus secara permanen.

6. Mudah melihat aplikasi pilihan

Apakah Anda sering melihat aplikasi melalui scroll menu. Kegiatan tersebut mungkin akan membuat lelah ketika membuka ponsel.

Akan tetapi sekarang Anda tidak akan lagi merasa lelah jika memakai Android 11. Hal ini dikarenakan ada halaman share yang lebih mudah dipakai.

Pengguna bisa menyematkan berbagai aplikasi favorit ke dalam halaman share. Cara menyematkannya juga tidak sulit. Cukup ketuk dan tahan kemudian pilih untuk pin aplikasi. Cara ini bisa membantu bagi orang yang ingin membuka aplikasi dengan cepat.

7. Hemat baterai

Pada Android 10, terdapat dark mode atau tema gelap yang bisa diaktifkan secara manual. Sehingga membantu pengguna mengurangi kelelahan mata ketika melihat ponsel pada pagi atau malam hari selama beberapa waktu. Selain itu, mode dark theme tersebut juga bisa menghemat baterai.

Berbeda dengan Android 11, pengguna bisa menjadwalkan pemakaian mode gelap, karena terdapat pengaturannya. Jadi, bisa menghidupkan dan mematikan sesuka hati. Oleh karena itu Anda tidak perlu lagi takut silau atau akan bertambah minusnya.

8. Perizinan aplikasi lebih diperketat

Pada Android 11 akan lebih ketat dalam memberikan izin aplikasi. Ada izin sementara pada aplikasi yang terbuka.

Namun, ketika aplikasi tersebut tutup maka izinnya akan dicabut. Memang terlihat sedikit rumit, tapi tenang saja karena masih ada pengaturan supaya bisa permanen.

Cara pengaktifannya cukup mudah. Klik dan tekan lebih lama icon aplikasi. Pilih App Info dan klik Permission. Lanjutkan klik Remove Permission if App isn’t used. Begitulah cara mengatur supaya aplikasi bisa diatur secara permanen pada Android 11.

9. Kecanggihan Voice Access

Sistem Android 11 membuat Voice Access lebih canggih. Biasanya fitur tersebut masuk dalam aksebilitas Android, yang membantu pengguna untuk mengontrol ponsel melalui suara. Android 11 akan memahami semua perintah penggunanya.

Sebutkan nama aplikasi dan perintah yang diinginkan. Sistem Android akan segera membuka aplikasi sesuai dengan yang diperintahkan. Sekarang mengatur semua aplikasi akan lebih mudah dan tanpa menunggu lebih lama.

10. App Sugestion (khusus ponsel Google Pixel)

Fitur App Sugestion merupakan tempat aplikasi yang sering digunakan. Letaknya berada di bawah layar beranda. Fitur tersebut akan membantu untuk membuka aplikasi tanpa membuka menu.

Ketika ingin menonaktifkan aplikasi yang sering dibuka, caranya klik dan tahan bagian layar yang kosong. Pilih menu Home Setting dan klik Sugestion untuk mengubah opsi.

11. Fitur notifikasi berbentuk balon

Pada Android 11 terdapat fitur baru, namanya notification bubbles. Fitur tersebut akan memudahkan membuka percakapan bersama keluarga atau teman tanpa harus terlebih dulu membuka aplikasinya.

Setiap percakapan bisa dibuat minimize berbentuk bola-bola kecil. Tentu saja, bola-bola percakapan tersebut bisa berpindah ke mana pun. Awalnya fitur tersebut hanya terdapat pada aplikasi messenger.

Namun pada Android 11, sudah tersedia pada semua aplikasi sosial media. Cukup terlihat lucu dan mempersingkat waktu tanpa membuka aplikasi.

12. Ada emoji baru yang berbeda

Bukan hanya sistemnya saja yang berbeda, Android 11 juga memberikan tampilan emoji terbaru. Beberapa emoji tersebut hanya bisa ditemukan setelah update ke Android 11.

Adapun emoji tersebut merupakan gambaran yang sudah dimodifikasi menjadi lebih lucu dan menarik.

Contoh gambar emoji terbaru, seperti kucing berwarna hitam, bubble tea, wajah dengan aksesoris kacamata dan kumis, wajah dengan ekspresi senyum tapi berurai air mata, dan lain sebagainya.

13. Memiliki akses menuju game kecil

Ada format terbaru dari Google terkait Android 11. Format tersebut adalah bisa langsung menuju game dengan memori sedikit.

Caranya cukup mudah, tekan lama daya tombol dan klik icon yang berbentuk titik tiga. Jika sudah selesai prosesnya, langsung saja mencoba berbagai mini game yang seru dan menarik.

14. Prioritas dari notifikasi

Ada dua kategori notifikasi pada Android 11, yaitu notifikasi utama dengan notifikasi yang diprioritaskan. Adapun notifikasi yang diprioritaskan merupakan pemberitahuan akan informasi yang letaknya paling atas panel.

15. Mengubah ukuran gambar di dalam gambar

Adanya fitur ini akan mempermudah pengguna agar bisa pindah tempat lain tanpa menghapus atau keluar aplikasi tersebut. Bahkan Android 11 membantu penggunanya untuk memperkecil atau memperbesar sebuah video.

Kekurangan Android 11

Tidak ada buatan manusia yang sempurna. Selalu ada kekurangan yang mengikutinya, meskipun kelebihannya lebih banyak. Selalu melakukan pembaharuan merupakan tanda bahwa buatannya memiliki kelemahan. Seperti OS Android 11 ini.

Setelah Android 10 berganti dengan Android 11, selain kelebihan yang sudah dibahas semuanya di atas. Selanjutnya adalah kelemahan dalam sistem tersebut. Ada beberapa laporan bahwa pengguna Android 11 mengalami bug.

Bug di sini merupakan masalah yang timbul secara menyeluruh. Sehingga mempengaruhi sistem lainnya.

Ada pula pelaporan, setelah mengganti ke Android 11, pengguna mulai kehilangan kemampuan dalam menggeser ke atas. Bukan hanya itu saja, pengguna juga tidak bisa melihat aplikasi yang baru-baru ini dibuka.

Fitur tersebut memang populer di kalangan pengguna Android 11. Sehingga kesalahan sistemnya tidak bisa diabaikan.

Selain masalah bug, ada pengguna lain yang melaporkan bahwa smartphone miliknya berkedip hitam dan memiliki efek zoom yang aneh. Sehingga membuat pembukaan aplikasi harus melewati waktu lebih lama dan panjang.

Ternyata kesalahan tersebut hanya muncul pada beberapa jenis smartphone yang telah diperbarui memakai Android 11. Seperti Google Pixel dengan tipe 2, 3, dan 4, serta 4A.
Memang terdapat beberapa tanggapan dari pihak Google terkait masalah tersebut.

Pihak Google memberikan solusi dengan cara membuka dan mengunci aplikasi yang mengalami masalah. Namun, solusi tersebut tidak bisa digunakan untuk jangka panjang.

Dalam sebuah forum, pihak Google telah mengatakan secara resmi bahwa akan ada pembaharuan berikutnya. Jadi, mungkin akan muncul lagi Android 12 dengan versi terbarunya.

Setelah pihak Google memberikan pernyataan resminya. Muncul beberapa masalah kembali pada smartphone setelah memperbarui menjadi Android 11.

Ada beberapa pengguna smartphone Pixel 3 mengatakan bahwa dia tidak bisa menggunakan kamera setelah mengubah menjadi Android 11. Bukan hanya itu saja, bahkan ponsel tidak bisa menyimpan foto yang baru saja diambil.

Pengguna Pixel 2 mengatakan bahwa dia juga tidak bisa menggunakan kamera sejak mengubahnya menjadi Android 11. Padahal sebelumnya, smartphone baik-baik saja.

Bukan hanya itu saja masalahnya. Muncul layar hitam dan aplikasi tiba-tiba tertutup. Meskipun sudah berusaha mengosongkan cache. Namun masalahnya tetap ada.

Pengguna smartphone tersebut juga sudah kembali memakai Android 10, tapi masalahnya tidak bisa diselesaikan. Meskipun dia juga sudah menggunakan reset pabrik.

Sampai saat itu, belum ada sama sekali tanggapan dari pihak Google terkait masalah yang dihadapi beberapa pengguna.

Kesimpulan

  • OS Android 11 memang lebih canggih dibandingkan generasi sebelumnya. Bahkan beberapa fitur tambahan yang dimilikinya tidak terdapat pada Android 10. Total ada 15 poin keunggulan dari Android 11 ini.
  • Contohnya saja ada beberapa fitur baru pada tombol power yang memiliki banyak manfaat. Tidak hanya untuk mematikan dan menghidupkan saja, tapi juga untuk smart home devices, kartu debet, dan Google Play Credit.
  • Bagi Anda yang suka membuat video akan merasa diuntungkan dengan memakai Android 11. Ada satu fitur yang akan membantu Anda, yaitu fitur rekaman bawaan.
  • Fitur dark mode pada Android 11 ini akan membuat baterai lebih hemat. Sehingga tidak berkali-kali melakukan cas dalam satu hari. Bahkan tidak khawatir akan kehabisan baterai ketika keluar rumah.
  • Beberapa tipe smartphone tidak bisa menerima perubahan dari Android 11, sehingga menimbulkan beberapa masalah. Sedangkan kebanyakan masalah tersebut timbul pada smartphone Google Pixel.

Referensi

  1. Rian Alfianto (20200, Update Androi 11 dikeluhkan banyak masalah, https://www.jawapos.com/oto-dan-tekno/gadget/29/09/2020/update-android-11-dikeluhkan-banyak-masalah/?amp
  2. Zihan Berliana Ram Gani (2021), Android 11: Ini 11 Fitur Unggulan dan kelebihannya, https://www.tokopedia.com/blog/android-11-tek/amp/



TanyaPaket.com

Jika Anda mengalami kesulitan saat cek nomor resi atau belum berhasil melacak paket, kabarkan kepada kami dengan klik tombol tanya.

Tanya Sekarang -->



Elektronik Elektronik Handphone



Artikel Terkait