Cek Resi

Pengiriman JNE JNE Cashless
13 February 2021

JNE Cashless: Fitur Resi Otomatis, Cara Cek Resi dan Lama Pengiriman

By Cekresi .com

Sejak pertengahan 2020, JNE Express memperkenalkan fitur JNE cashless untuk pengiriman di Tokopedia, Bukalapak, Shopee, Lazada, Blibli, Zalora, dan sejumlah toko online lainnya. Fitur ini hadir untuk memberikan berbagai kemudahan kepada pihak penjual (seller) yang menggunakan berbagai platform ecommerce. Cek resi JNE cash less pada kotak di bawah ini:

Lacak paket sekarang


Apa yang dimaksud JNE cashless?
JNE cashless atau non tunai merupakan fitur dari JNE Express yang bertujuan memudahkan para penjual (seller) di marketplace/toko online. Dengan fitur tersebut penjual tidak perlu membayar ongkos kirim secara tunai pada saat mengantarkan paket ke gerai JNE terdekat.

Fitur JNE cashless hadir melengkapi fitur lainnya seperti JNE online booking yang memberikan berbagai kemudahan, seperti penjual tidak perlu menulis alamat pembeli secara manual. Dengan demikian, kesalahan seperti salah tulis nama dan alamat pembeli dari pihak toko maupun kurir bisa dihindari.

Penjual juga tidak perlu menginput resi secara manual, sehingga kesalahan seperti nomor resi tertukar untuk 2 pesanan berbeda bisa dihindari. Selain itu, penjual juga tidak perlu melakukan pembayaran biaya ongkir ke pihak kurir sehingga cash flow pemilik toko tidak terganggu karena tidak perlu membayar biaya kirim di awal.

Nah, yang tidak kalah menarik, dengan JNE cashless penjual juga mendapatkan tambahan benefit dengan cashback pengiriman hingga 12,5%.

Apa yang perlu dilakukan penerima paket JNE Cashless?
Jika muncul keterangan bahwa paket anda dikirim melalui JNE cashless, sebetulnya tidak ada yang berbeda dengan pengiriman JNE yang dibayar tunai langsung oleh pengirim. Nomor resi yang diberikan bisa dilacak seperti resi lainnya dan proses pengirimannya mengikuti jenis layanan yang dipilih seperti next day (YES) atau reguler (REG).

Jadi, dari sisi penerima paket tidak perlu melakukan apapun. JNE cashless hanya lebih memudahkan pihak yang mengirim paket saja.

Apakah keuntungan bagi penerima paket JNE cashless?
Tentu saja risiko salah input resi atau resi tertukar dengan milik orang lain menjadi tidak ada. Begitu juga dengan penulisan alamat, karena label yang tinggal dicetak. Terakhir, karena nomor resi (AWB) otomatis diinput ke sistem marketplace, maka nomor resi juga bisa langsung diketahui begitu paket sudah diterima pihak ekspedisi pengiriman (berbeda dengan manual yang harus menunggu diinput pihak penjual).

Berapa lama waktu pengiriman JNE cashless?
Estimasi lama waktu pengiriman sama saja antara tunai dan non-tunai (cashless), yakni mengikuti jenis layanan yang dipilih seperti next day service (YES), reguler (REG), atau trucking (JTR) untuk paket dalam jumlah besar.

Apakah JNE cashless resi otomatis?
Ya, salah satu keuntungan menggunakan JNE cashless yaitu nomor resi akan otomatis diinput ke sistem marketplace/toko online sehingga bisa menghindarkan kesalahan mengisi nomor resi oleh penjual serta menutup peluang tertukarnya resi dengan paket yang lain.

Bagaimana cara cek resi JNE cashless?
Untuk cek resi JNE cashless cara mengeceknya sama saja dengan nomor resi biasa. Masukkan nomor resi pada kota tracking, lalu klik cek resi. Atau gunakan form di bawah ini:

Lacak paket sekarang


Apakah JNE cashless hari Minggu libur?
Jika menggunakan JNE YES (cashless) pada hari libur dan hari minggu paket akan tetap diantar. Untuk jenis layanan lainnya tidak ada pengantaran.



TanyaPaket.com

Jika Anda mengalami kesulitan saat cek nomor resi atau belum berhasil melacak paket, kabarkan kepada kami dengan klik tombol tanya.

Tanya Sekarang -->



Pengiriman JNE JNE Cashless



Artikel Terkait