Cek Resi

Artikel
2 September 2018

Bisakah Lacak Kiriman Pos Indonesia dengan Nama Pengirim atau Penerima?

By Cekresi .com

Banyak yang bertanya apakah bisa melacak paket kiriman Pos Indonesia hanya berdasarkan nama saja? Baik dengan nama penerima paket atau nama pengirimnya?

Perlu diketahui bahwa nomor resi pengiriman itu sifatnya unik. Satu nomor tracking untuk satu barang kiriman saja. Nomor resi ini bisa berupa angka saja, bisa juga gabungan antara huruf dan angka.

Sementara itu, nama orang tidaklah unik. Banyak sekali nama yang sama. Karena itu, cek resi pengiriman tidak bisa dilakukan berdasarkan nama.

Agar bisa melacak paket yang dikirim dengan Pos Indonesia kamu harus mengetahui NOMOR KIRIMAN atau NOMOR BARCODE yang diberikan pihak pos. Contoh bukti pengiriman pos seperti terlihat pada gambar di bawah ini:

Jika sudah punya nomor resi/kiriman pos, kamu bisa cek di website Pos Indonesia atau gunakan kotak pencarian di bawah:

Jika pelacakan kiriman berhasil, maka nama pengirim dan penerima paket otomatis akan ditampilkan. Jika nama kamu ada di situ dan tujuan pengiriman sesuai dengan alamaat kamu, maka resi tersebut benar milik kamu.

Selain itu, dengan nomor resi (airway bill) kamu juga bisa melacak keberadaan paket (status). Sudah sampai dimana proses pengiriman barang tersebut.



TanyaPaket.com

Jika Anda mengalami kesulitan saat cek nomor resi atau belum berhasil melacak paket, kabarkan kepada kami dengan klik tombol tanya.

Tanya Sekarang -->



Artikel



Artikel Terkait