Cek Resi

Pengiriman
2 December 2020

Bipta: Cek Resi, Layanan Pengiriman dan Peluang Keagenan

By Cekresi .com

Bipta merupakan salah satu perusahaan jasa Freight Forwarding Service Indonesia yang melayani kiriman domestik dan internasional. Layanannya menggunakan berbagai moda transportasi, baik angkutan darat, laut maupun udara.

Untuk melacak status kiriman, Anda bisa cek resi dengan menggunakan nomorAWB dari Bipta yang terdiri atas lima angka, misalnya 12345. Anda juga bisa cek resi melalui kotak pelacakan di bawah ini.

Sedangkan, untuk mengetahui biaya ongkir yang harus dikeluarkan dalam pengiriman kargo, Anda bisa menghubungi bagian customer servis Bipta melalui telepon di nomor 021 2947 1908 atau e-mail info@bipta.id.

Anda juga bisa menghubungi kontak tersebut bila mengalami keterlambatan pengiriman atau kendala lainnya.

Sekilas tentang Bipta

PT. Bima Putra Transport atau yang biasa disebut Bipta ini merupakan perusahaan Freight Forwarding Service Indonesia yang bisnisnya bergerak di bidang general cargo serta pengiriman barang.

Bipta melayani pengiriman kargo dan ekspedisi untuk berbagai industri, di antaranya industri gas dan minyak, project transportasi, peti kemas, produsen, box kargo, custom brokerage, logistik, pengangkutan, dan lain sebagainya.

Dalam melakukan tiap proses pengiriman ekspedisinya, Bipta menggunakan berbagai moda transportasi, antara lain angkutan darat, laut,dan udara. Penggunaan armada-armada tersebut diyakini dapat membuat proses pengiriman menjadi lebih efektif dan efisien.

Saat ini, banyak perusahaan yang mulai menggunakan layanan jasa Freight Forwarder untuk melakukan ekspedisi barang dan kargonya. Di mana perusahaan besar memilih freight forwarder kecil sementara perusahaan kecil memilih forwarder barang besar.

Meskipun begitu, layanan pengiriman dari Bipta tetap menjadi freight forwarder favorit dari para perusahaan-perusahaan tersebut.

Layanan Pengiriman

Pengiriman barang dan kargo adalah hal mutlak dalam tiap perusahaan yang bergerak di bidang ekspedisi dan logistik.

Agar proses pengiriman tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar, para perusahaan tersebut saling berlomba memberikan pelayanan terbaiknya, tidak terkecuali dengan Bipta.

Berikut ini adalah berbagai jenis layanan yang diberikan Bipta dalam kegiatan pengirimannya, yaitu :

  • Transportation

Untuk melakukan pengiriman barang dan kargo, tentunya membutuhkan armada transportasi. Karena itu, Bipta menyediakan berbagai armada sebagai sarana transportasi bagi Anda yang ingin mengirimkan barang dan kargo Anda.

Armada yang digunakan adalah transportasi darat, laut dan udara. Tujuannya agar pengiriman dapat mencakup berbagai tempat dengan efektif dan efisien. Terlebih Bipta juga melakukan pengiriman barang perusahaan Anda dari Point to Point.

  • Packing

Tiap barang membutuhkan packing tersendiri agar tidak mudah rusak atau penyok selama proses pengiriman. Sayangnya tidak semua mengerti dan memiliki waktu untuk melakukan packing sendiri. Apalagi perusahaan yang notabene memang sibuk dengan bisnisnya.

Oleh karena itu, Bipta menyediakan layanan Packing yang dapat mempermudah Anda dalam mengemas barang yang ingin dikirim. Bukan sekadar packing, tapi juga memberikan saran terbaik terkait jenis packing apa yang sesuai untuk barang tersebut.

Dengan begitu, Anda tidak perlu repot-repot lagi melakukan pengemasan dan bisa fokus pada bisnis Anda saja.

  • Removals

Bipta menyediakan jasa bongkar muat barang di dermaga yang memudahkan Anda dalam memindahkan barang dari dermaga pengantaran hingga ke tujuan. Dengan konsep cepat dan efisiennya, jasa bongkar muat ini sudah terjamin dan aman bagi barang-barang Anda.

  • Collecting

Ketersediaan waktu selalu jadi masalah tersendiri saat akan mengantar barang ke agen pengiriman. Tapi tenang, Bipta memahami permasalahan tersebut dan menyediakan layanan pengambilan barang langsung di tempat Anda.

Dengan begitu, Anda tidak perlu merasa khawatir bila sulit menemukan waktu yang tepat untuk mengantar barang ke agen terdekat. Pengiriman barang dan kargo Anda pun dapat berjalan dengan lancar.

  • Preapring

Kepercayaan adalah salah satu hal utama yang diperhatikan oleh Bipta. Karena itu, Bipta memberikan berbagai jenis layanan yang dapat meningkatkan rasa aman sekaligus kepercayaan dari para pelanggan dan mitra.

Salah satunya dengan melakukan pendataan ulang terhadap barang yang akan dikirim. Tidak hanya di data, tapi juga didokumentasikan serta dikomunikasikan dengan Anda sebagai pelanggan.

Dengan begitu, barang dan kargo yang Anda kirimakan lebih terjamin keberadaan dan keamanannya.

  • Delivery

Seperti perusahaan jasa pengiriman lainnya, Bipta juga melakukan pengiriman barang dan kargo ke berbagai tempat. Setiap pengiriman dilakukan sesuai dengan prosedur yang ditetapkan.

Dengan begitu, barang yang dikirim bisa sampai di tempat tujuan dengan tepat waktu.

Peluang Keagenan

Berbagai keberhasilan pengiriman barang dan kargo sangat bergantung pada keberadaan agen yang tersebar di berbagai wilayah, terutama di Indonesia. Seperti di Bipta.

Jika Anda tertarik menjadi bagian dari keagenan Bipta, bisa menghubungi kontak di nomor 021 2947 1908 atau e-mail info@bipta.id untuk mendapat informasi seputar persyaratan dan ketentuan lainnya.

Customer Support

Untuk informasi lebih lanjut mengenai PT. Bima Putra Transport (Bipta), Anda bisa menghubungi customer support berikut ini :

KANTOR PUSAT PT. BIMA PUTRA TRANSPORT
Jl. Pulo Gebang Raya
Komplek Royal Residence, Blok B9 NO 38 – Pulo Gebang, RT.1/RW.4,
Ujung Menteng, Cakung,
Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibu kota Jakarta 13960
Indonesia

Telepon :021 2947 1908
Email : info@bipta.id
Website:http://bipta.id/
Office hours:Senin- Sabtu, 08:00 – 17:00



TanyaPaket.com

Jika Anda mengalami kesulitan saat cek nomor resi atau belum berhasil melacak paket, kabarkan kepada kami dengan klik tombol tanya.

Tanya Sekarang -->



Pengiriman



Artikel Terkait